Wasiuddin, Muhamad (2024) Tinjauan siyasah maliyah terhadap kedudukan perda nomor 5 tahun 2020 tentang perumda air minum Tirta Kahuripan Kabupaten bogor dalam meningkatkan pendapatan asli daerah melalui perumda air minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
Cover.pdf Download (112kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf Download (175kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
Daftar Isi.pdf Download (153kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (403kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (492kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (223kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (525kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (160kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (199kB) | Request a copy |
||
Text (LAMPIRAN)
Lampiran - Muhamad Wasiuddin - 1203030078 - HTN Siyasah.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor merupakan salah satu item Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dikelola secara mandiri oleh daerah guna berkontribusi secara langsung terhadap Pendapatan Asli Daerah khususnya di Kabupaten Bogor. Di Kab. Bogor sendiri terdapat Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang menjadi salah satu faktor penunjang terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) setelah pajak yakni Perumda Air Minun Tirta Kahuripan Kab. Bogor, lalu bagai mana upaya dan kontribusi yang dilakukannya dalam meningkatkan Pendaparan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui: 1) Upaya yang dilakukan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor 2) Kontribusi yang dilakukan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor 3) Perpektif Siyasah Maliyah terhadap Upaya dan Kontribusi yang dilakukan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor . Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori pemerintahan yang baik (good governance) bertujuan untuk menciptakan nilai bagi pemangku kepentingan melalui praktik yang transparan, akuntabel, dan bertanggung jawab. Yang kedua menggunakan teori negara kesejahteraan (welfare state) bagaimana negara menjamin keadilan sosial (social justice) bagi seluruh masyarakat Dan dua teori siyasah maliyah yakni teori tanggung jawab negara dan sumber pendapatan negara yang menekankan konsep aturan kemaslahatan rakyat dalam ekonomi dan sumber daya alam negara. Metode penelitian ini menggunakan, metode penelitian kualitatif dengan jenis metode kualitatif yang digunakan yakni metode kualitatif deskriptif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan yuridis empiris. Sumber data berasal dari Data Primer (wawancara), Data Sekunder (Peraturan Daerah (Perda) Kab. Bogor Nomor 5 Tahun 2020 tentang Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor). Teknik pengumpulan data diambil secara observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa: 1). Upaya yang dilakukan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor diantaranya : a. Meningkatkan pendapatan penjualan air b. Meningkatkan cakupan pelayanan c. Efisiensi belanja langsung dan tidak langsung d. 2) Kontribusi yang dihasilkan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kab. Bogor dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kab. Bogor mampu menyumbang deviden terhadap pemerintah daerah yang dalam kurun waktu 5 tahun antara tahun 2019-2023 terus mengalami peningkatan laba bersih dengan rata-rata 2% setiap tahunnya. Dalam perspektif siyasah maliyah berkenaan dengan upaya dan kontribusi Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor telah sesuai dengan teori siyasah maliyah yakni terciptanya jaminan sosial (ad-dhaman al-ijtima’i), keseimbangan sosial (at-tawazun al-ijtima’i), intervensi negara (at-tadkhkhul ad-daulah) dan teori sumber pendapatan negara menggunakan istilah Fay.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | BUMD; PAD, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor; Siyasah Maliyah |
Subjects: | Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Hukum Ketatanegaraan dan Politik Islam (Siyasah) |
Depositing User: | wasi wasi |
Date Deposited: | 14 Jan 2025 06:07 |
Last Modified: | 14 Jan 2025 06:07 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/103371 |
Actions (login required)
View Item |