Penerapan model pembelajaran berbasis proyek dalam meningkatkan keterampilan menulis teks narasi siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Al-Jihad Padalarang Kabupaten Bandung Barat

Rahmawati, Novi Yani (2025) Penerapan model pembelajaran berbasis proyek dalam meningkatkan keterampilan menulis teks narasi siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Al-Jihad Padalarang Kabupaten Bandung Barat. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (121kB) | Preview
[img]
Preview
Text (SK BEBAS PLAGIARISM)
3_skbebasplagiarism.pdf

Download (255kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
4_daftarisi.pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
5_bab1.pdf

Download (250kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
6_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (237kB)
[img] Text (BAB III)
7_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (308kB)
[img] Text (BAB IV)
8_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
9_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (32kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
10_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
11_lampiran (3).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil wawancara dengan wali kelas dan hasil observasi dalam proses pembelajaran di kelas IV MI Al-Jihad, bahwa pada saat pembelajaran menulis teks narasi ada beberapa siswa yang kurang dalam keterampilan menulis, saat diberi tugas berkelompok hanya beberapa siswa yang aktif menulis dan perbedaan model pembelajaran terhadap mata pelajaran Bahasa Indonesia. Tujuan penelitian ini diarahkan untuk mengetahui: (1) keterampilan menulis teks narasi sebelum diterapkannya model pembelajaran berbasis proyek, (2) proses penerapan model pembelajaran berbasis proyek, (3) peningkatan keterampilan menulis teks narasi pada setiap siklusnya saat diterapkannya model pembelajaran berbasis proyek. Pendekatan metode Penelitian dan Tindakan Kelas (PTK), penelitian yang dilakukan guru di kelasnya sendiri melalui refleksi diri dengan tujuan untuk memperbaiki kinerjanya sehingga hasil belajar siswa meningkat (Salahudin, 2015). Menurut Santyasa (2006), pembelajaran berbasis proyek merupakan pembelajaran yang berfokus pada konsep dan prinsip inti sebuah disiplin, memfasilitasi untuk berinvestigasi, pemecahan masalah, dan tugas-tugas bermakna lainnya, student centered, dan menghasilkan produk nyata. Dari penelitian yang dilakukan, keterampilan menulis teks narasi pada tahap prasiklus sebelum penerapan model pembelajaran berbasis proyek pada mata pelajaran Bahasa Indonesia memperoleh nilai 66 dengan persentase ketuntasan belajar klasikal sebesar 52% dengan kategori sedang. Proses penelitian ini dilihat dari aktivitas guru dan siswa, aktivitas siswa pada Siklus I mencapai 64% dengan kategori cukup, lalu meningkat pada siklus II sebesar 80% dengan kategori berkualitas. Sedangkan aktivitas guru pada siklus I mencapai 67% dengan kategori bekualitas, lalu meningkat pada siklus II sebesar 87% dengan kategori sangat berkualitas. Sedangkan hasil keterampilan menulis teks narasi siswa setelah menggunakan model pembelajaran berbasis proyek memiliki rata-rata persentase pada siklus I sebanyak 65% dengan kategori tinggi, lalu meningkat pada siklus II sebesar 82% dengan kategori sangat tinggi. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek dapat meningkatkan keterampilan menulis teks narasi siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas IV MI Al-Jihad Padalarang Bandung Barat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Berbasis Proyek; Menulis Teks Narasi
Subjects: Elementary Education > Writing Skills for Elementary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Novi Yani Rahmawati
Date Deposited: 22 May 2025 04:12
Last Modified: 22 May 2025 04:12
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/108240

Actions (login required)

View Item View Item