Pengaruh bimbingan muhadharah terhadap Kepercayaan diri santri : Penelitian di Pondok Pesantren Ar-rahmat Cileunyi Bandung

lestari, Desi (2018) Pengaruh bimbingan muhadharah terhadap Kepercayaan diri santri : Penelitian di Pondok Pesantren Ar-rahmat Cileunyi Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (277kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (379kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (476kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (614kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (306kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berlatarbelakang dari sebuah pembinaan pelaksanaan dakwah yang dilakukan di Pondok Pesantren Ar-Rahmat yang disebut dengan kegiatan Muhadharah yang di dalamnya terdapat bimbingan muhadharah dalam bimbingan muhadharah santri diajak untuk mengasah kemampuan berpidato agar bisa berpidato dengan baik, dan berani untuk tampil didepan publik, tetapi pada kenyataannya saat bimbingan muhadharah berlangsung di ketahui masih banyak santri yang mengalami krisis kepercayaan diri seperti merasa dirinya minder, grogi takut dan malu sehingga akan menghambat dan menimbulkan permasalahan bagi dirinya. Tujuan yang ingin di capai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan bimbingan muhdharah terhadap santri di Pondok Pesantren Ar-Rahmat Cileunyi Bandung, dan pengaruh bimbingan muhadharah terhadap kepercayaan diri santri di Pondok Pesantren Ar-Rahmat Cileunyi Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, Pendekatan kuantitatif adalah penelitian yang analisisnya lebih fokus pada data-data numerical (angka) yang diolah dengan menggunakan metode statistik. adapun populasi adalah berjumlah 33 santri yang mengikuti bimbingan muhadharah. Dengan menggunakan teknik sampling jenuh. teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara, pemberian kuosioner terhadap 33 responden. Instrumen yang digunakan dengan menggunakan alat ukur bimbingan muhadharah ( 10 item ) dan kepercayaan diri ( 25 item ). Dalam penelitian ini di dasarkan pada pemikiran teori tentang bimbingan muhadharah dan kepercayaan diri. Yang mana bimbingan muhadharah kegiatan untuk meningkatkan kepercayaan diri, santri dituntut untuk berceramah atau berpidato di depan umum digunakan untuk membantu pengembangan potensi dan mental santri melalui bimbingan muhadharah agar santri yang tidak berani tampil akhirnya bisa tampil dengan percaya diri. Adapun hasil penelitian ini adalah pertama bimbingan muhadharah di Pondok Pesantren Ar-Rahmat adalah salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang dilaksanakan pada hari sabtu malam minggu, metode yang digunakan dalam bimbingan muhadharah adalah bimbingan individu dan bimbingan kelompok. Kedua, berdasarkan hasil penelitian untuk mengetahui regresi ( pengaruh ) menggunakan pengujian signifikan 0,05 ( α= 5%) . Dari hasil output SPSS diperoleh Pv ( 0,000) artinya Pv lebih kecil dari α,atau 0,000 lebih kecil bila dibandingkan dengan nilai 0,05, maka Ho ditolak, ini berarti hipotesis yang diajukan menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara bimbingan muhadharah terhadap kepercayaan diri santri yaitu sebesar 38,93 % dan sisanya sebesar 61,07 % dipengaruhi oleh variabel lain selain bimbingan muhadharah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: : Bimbingan Muhadharah;Kepercayaan Diri;Santri.
Subjects: Associations for Religions Work
Religious Education
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Desi Lestari
Date Deposited: 18 Jul 2018 02:58
Last Modified: 18 Jul 2018 02:58
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/11253

Actions (login required)

View Item View Item