Pengaruh Ekstrakurikuler Pramuka dalam Kurikulum 2013 terhadap Prestasi Kognitif Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam

Faishal, Aulia Al Ridla Saputra (2017) Pengaruh Ekstrakurikuler Pramuka dalam Kurikulum 2013 terhadap Prestasi Kognitif Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img] Text (COVER)
COVER.docx

Download (128kB)
[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.docx

Download (131kB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.docx

Download (139kB)
[img] Text (BAB I)
BAB 1.docx

Download (281kB)
[img] Text (BAB II)
BAB 2.docx
Restricted to Registered users only

Download (200kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB 3.docx
Restricted to Registered users only

Download (194kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB 4.docx
Restricted to Registered users only

Download (135kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.docx
Restricted to Registered users only

Download (142kB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan ekstrakurikuler pramuka terdapat SKU yang membahas bidang spiritual atau agama untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik khususnya pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Penelitian ini berawal dari banyak yang beranggapan bahwa pramuka masih bersifat sukarela sehingga mereka mengikuti sesuka hati mereka, dan mempunyai nilai di bawah KKM pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Tujuan penelitian ini pertama untuk mengetahui kegiatan ekstrakulikuler pramuka di SMP Negeri 2 Cileunyi, kedua untuk mengetahui prestasi kognitif belajar siswa mata pelajaran pendidikan gama Islam siswa di SMP Negeri 2 Cileunyi, ketiga untuk mengetahui pengaruh ekstrakulikuler pramuka terhadap prestasi kognitif belajar siswa pada pelajaran pendidikan agama Islam di SMP Negeri 2 Cileunyi. Prestasi kognitif belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan agama Islam salah satunya dipengatuhi oleh ekstrakurikuler pramuka dalam kurikulum 2013. Oleh karena itu hipotesis yang diajukan adalah semakin baik ekstrakurikuler pramuka, maka akan berdampak baik terhadap prestasi kognitif belajar siswa, begitupun sebaliknya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah korelasi dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 2 Cileunyi yang berjumlah 339 siswa. Teknik pengambilan sample adalah menggunakan taknik Simple Random Sampling, sample yang dipakai 10% dari jumlah siswa di sekolah, sehingga diperoleh sample sebanyak 33,9 (34). Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket dan tes untuk mengetahui ekstrakurikuler pramuka dan prestasi kognitif belajar. Data penelitian dianalisis dengan teknik analisis statistika deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa realitas pelaksanaan ekstrakulikuler pramuka dalam kurikulum 2013 berkategori baik, berdasarkan nilai rata-rata 4,10 yang berada pada interval 3,40-4,19. Prestasi kognitif belajar pada mata pelajaran pendidikan agama Islam yang berkategori cukup berdasarkan nilai rata-rata 61,1 yang berada pada interval 60-69. Pengaruh ekstrakulikuler pramuka terhadap prestasi kognitif belajar. Ditunjukkan oleh hasil koefisien korelasi (R) sebesar 0,35 dan hasil pengujian hipotesis dengan taraf signifikasi 5% menunjukan hasil Thitung 2,106 > Ttabel 2,038 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya ada hubungan yang signifikan antara variabel X dan variabel Y dan memiliki pengaruh 6% .Pengaruh faktor lain sebesar 94%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ekstrakurikuler;Pramuka;PrestasiKognitif;PendidikanAgamaIslam
Subjects: Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Faishal Aulia Al RIdla Saputra
Date Deposited: 17 Jul 2018 10:31
Last Modified: 17 Jul 2018 10:31
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/11257

Actions (login required)

View Item View Item