Evaluasi Kebijakan Pemerintah Mengenai Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan terhadap Produktivitas Hasil Laut di Pangkalan Pendaratan Ikan Cilauteureun Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut

Hisam, Faisal (2016) Evaluasi Kebijakan Pemerintah Mengenai Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan terhadap Produktivitas Hasil Laut di Pangkalan Pendaratan Ikan Cilauteureun Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (43kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (397kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftar Isi.pdf

Download (205kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_Bab1.pdf

Download (490kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_Bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (583kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_Bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (480kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_Bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (583kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_Bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (324kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (199kB) | Request a copy

Abstract

Evaluasi kebijakan merupakan salah satu tingkatan didalam proses kebijakan publik, evaluasi adalah suatu cara untuk menilai apakah suatu kebijakan atau program itu berjalan dengan baik atau tidak, dan evaluasi juga merupakan langkah dari proses suatu kebijakan. Kebijakan kepada masyarakat nelayan jadi sasaran penting terhadap masyarakat nelayan sekitaran Unit Pelaksana Teknis Dinas Pangkalan Pendaratan Ikan Cilauteureun, karena itu akan berdampak pada penghasilan daerah dan tingkatan ekonomi para masyarakat sendiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari evaluasi kebijakan pemerintah mengenai Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan terhadap produktivitas hasil laut di Pangkalan Pendaratan Ikan Cilauteuruen Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut. Landasan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Lester Stewart, Jhon Bernardin Rusell, Weiss dimana Evaluasi secara menyeluruh antara lain mencakup penilaian apa yang dilaporkan dan apa yang dihasilkan, penilaian atas pencapian hasil, penilaian atas aktivitas, program kebijakan dan keselarasan tujuan dan sasaran dengan visi dan misi organisasi dan ketaatan pada peraturan dan perundang-undangan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode asosiatif dengan data kuantitatif. Tekhnik yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan angket guna mendapatkan data sekunder dan informasi yang dibutuhkan. Teknik analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah regresi linier sederhana dengan Uji-t. Berdasarkan hasil uji data sekunder yang peneliti lakukan dapat disimpulkan bahwa hasil tabel dapat diperoleh harga t hitung 3,517. Tabel distribusi t dicari pada α = 5% : 2 = 2,5% ( uji dua sisi ) dengan derajat kebebasan dk (5-2) =3 dengan pengujian dua sisi signifikan ( signifikansi = 0,05 ) hasil diperoleh untuk t tabel = 3,182. Dengan demikian t hitung > t tabel yaitu 3,517 > 1,617. Jadi terdapat pengaruh yang signifikan antara Evaluasi Kebijakan Pemerintah mengenai Undang-Undang No.45 Tahun 2009 tentang Perikanan terhadap Produktivitas Hasil Laut di Pangakalan Pendaratan Ikan Cilauteureun Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut. Tabel koefisien determinasi, diperoeh angka Rsquare sebesar 0,176 atau (17,6%). Hal ini menunjukan bahwa persentase sumbangan pengaruh variabel independen Evaluasi Kebijakan Pemerintah mengenai Undang-Undang No.45 Tahun 2009 tentang Perikanan terhadap vaiabel dependen yaitu Produktivitas Hasil Laut di Pangkalan Pendaratan Ikan Cilauteuereun Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut, sebesar 17,6%. Sedangkan sisanya sebesar 82,4% dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Evaluasi Kebijakan;Kebijakan Publik;Produktivitas.
Subjects: Financial Economics, Finance > Geographic Treatment of Monetary Policy
Constitutional and Administrative Law > Basic Instrument of Government
Constitutional and Administrative Law > Revision and Amandement
Constitutional and Administrative Law > Structure, Powers, Functions of Government
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Hisam Faisal
Date Deposited: 17 Jul 2018 03:38
Last Modified: 17 Jul 2018 03:38
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/11294

Actions (login required)

View Item View Item