Novianti, Asrie (2018) Pengaruh Return On Assets (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM) terhadap Return Saham pada Perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) (Studi di PT. Semen Indonesia, Tbk. Periode 2007-2016). Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover[1].pdf Download (112kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak[1].pdf Download (107kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi[1].pdf Download (343kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1[1].pdf Download (455kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2[1].pdf Restricted to Registered users only Download (739kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3[1].pdf Restricted to Registered users only Download (442kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4[1].pdf Restricted to Registered users only Download (915kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5[1].pdf Restricted to Registered users only Download (111kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka[1].pdf Restricted to Registered users only Download (220kB) | Request a copy |
Abstract
Perkembangan lembaga keuangan yang berbasis syariah seperti bank, ikut mendorong perkembangan penggunaan prinsip-prinsip syariah di sektor pasar modal. Pasar modal merupakan tempat bertemunya para pemodal dengan perusahaan yang membutuhkan dana. Para calon pemodal melakukan penanaman modal dengan bertujuan untuk memperoleh Return yang sebesar-besarnya. Salah satu yang harus diperhatikan yaitu kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba dengan cara menganalisis profitabilitasnya, adapun rasio yang digunakan adalah Return On Assets (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM). Dengan teori yang ada peneliti tertarik untuk mengkaji lebih jauh seberapa besar Pengaruh Return On Asset (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM) Terhadap Return Saham pada Perusahaan yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) (Studi di Perusahaan PT Semen Indonesia Tbk.). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Return On Assets Return On Asset (ROA) terhadap Return Saham secara parsial, mengetahui pengaruh jumlah Operating Profit Margin (OPM) terhadap Return Saham secara parsial, mengetahui pengaruh jumlah Return On Asset (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM) terhadap Return Saham secara simultan. Metode penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah sekunder dari laporan tahunan 2007-2016. Teknik pengumpulan data yaitu kepustakaan, browser dan dokumentasi. Analisis data menggunakan metode deskriptif, analisis regresi (sederhana, berganda), analisis korelasi, analisis determinasi, analisis uji hipotesis (uji t dan uji f). adapun pengolahan data menggunakan SPSS for windows versi 16.0 dan Microsoft excel 2010 sebagai penunjang pengolahan data awal. Berdasarkan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Uji statistika yang dilakukan Return On Assets (ROA) terhadap Return Saham menunjukkan hasil koefisien detrminasi sebesar 0,304 atau 30,4%. 2) Uji statistika yang dilakukan Operating Profit Margin (OPM) terhadap Return Saham menunjukkan hasil koefisien determinasi sebesar 0,357 atau 35,7%. 3) Uji statistika yang dilakukan, Return On Assets (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM) terhadapReturn Saham dengan hasil koefisien determinasi sebesar 0,380 atau 38% sisanya 62% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diikutsertakan dalam penelitian ini. Pengujian hipotesis menunjukkan Fhitung<Ftabel (2,145<4,74), maka Ho diterima dan Ha ditolak, maka secara simultan Return On Assets (ROA) dan Operating Profit Margin (OPM) berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Return Saham. Kata kunci: Return On Asset (ROA), Operating Profit Margin (OPM), Return Saham
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Return On Assets (ROA); Oprating Profit Margin (OPM); Return Saham |
Subjects: | Econmics > Economists Accounting Accounting > Financial Reporting Accounting > Analitycal Accounting, Financial Accounting |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Manajeman Keuangan Syariah |
Depositing User: | Asrie Novianti |
Date Deposited: | 30 Jul 2018 04:08 |
Last Modified: | 30 Jul 2018 04:08 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/11565 |
Actions (login required)
View Item |