Pengaruh rasio kesehatan bank terhadap Return On Asset (ROA) di PT CIMB Niaga tahun 2007 - 2016

Nurraj, Neta Nia (2018) Pengaruh rasio kesehatan bank terhadap Return On Asset (ROA) di PT CIMB Niaga tahun 2007 - 2016. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.docx neta.pdf

Download (230kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (453kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab 1.pdf

Download (682kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab 2 .pdf
Restricted to Registered users only

Download (640kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (698kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (140kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (142kB) | Request a copy

Abstract

Kesehatan suatu bank merupakan faktor penting yang harus dimiliki setiap perbankan. Semakin sehat suatu bank maka profitabilitas yang dihasilkan akan semakin tinggi. Faktor penilaian kesehatan bank ini menurut surat edaran BI Nomer 6/10/PBI/2004 tanggal 12 April 2004 tentang tingkat kesehatan bank umum menggunakan metode CAMEL (Capital, Asset quality, Manajemen, Earnings, Liquidity). CAMELS merupakan aspek yang banyak berpengaruh terhadap kondisi keuangan bank, yang mempengaruhi kesehatan bank. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Net Performing Loan (NPL), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), dan Loan to Deposit Ratio (LDR) secara parsial dan simultan terhadap Return on Asset (ROA). Dimana variabel independen terdiri dari Capital Capital Adequacy Ratio (CAR), Net Performing Loan (NPL), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Loan to Deposit Ratio (LDR) sedangkan variabel dependen yaitu Return on Asset (ROA) Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan metode penelitian deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Jenis data yang digunakan yaitu data sekunder berupa data kuantitatif yang diolah dari laporan keuangan PT CIMB Niaga Tbk tahun 2007-2016 serta jenis data menurut waktu pengumpulannya yaitu data Time Series. Untuk mengetahui Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Net Performing Loan (NPL), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), dan Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap Return on Asset (ROA) digunakan teknik uji asumsi klasik, analisis deskripsi, analisis korelasi, analisis regresi linier bergandan dan pengujian hipotesis menggunakan statistik uji t satu sisi, uji F, dan uji determinasi dengan tingkat signifikansi 0.05. Hasil penelitian ini adalah diperoleh dari uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi dan uji heteroskedastisitas tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Analisis regresi linier berganda yaitu Y = 13.400 – 0.75X1 + 0.312X2 – 0.127X3 – 0.008X4 yang menunjukkan bahwa secara parsial pengaruh Capital Capital Adequacy Ratio (CAR) berpengaruh dan signifikan terhadap Return on Asset (ROA), Net Performing Loan (NPL) berpengaruh dan signifikan terhadap Return on Asset (ROA), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) berpengaruh dan signifikan terhadap Return on Asset (ROA) sedangkan Loan to Deposit Ratio (LDR) tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Return on Asset (ROA).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Capital Capital Adequacy Ratio (CAR); Net Performance Loan (NPL); Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO); Loan to Deposit Ratio (LDR); Return on Asset (ROA)
Subjects: Econmics
Financial Economics, Finance
Financial Economics, Finance > Banks
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: Neta Nia Nurraj
Date Deposited: 28 Aug 2018 04:42
Last Modified: 28 Aug 2018 04:42
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/12876

Actions (login required)

View Item View Item