Jamaludin, Jamaludin (2018) Dampak Pasar Malam terhadap Perilaku Konsumtif Masyarakat Desa Cigugur:Desa Cigugur Kecamatan Pusakajaya Kabupaten Subang. Diploma thesis, UIN Sunan Giunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_Cover.pdf Download (163kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf Download (20kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf Download (163kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_Bab 1.pdf Download (430kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_Bab 2.pdf Restricted to Registered users only Download (361kB) |
||
Text (BAB III)
6_Bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (403kB) |
||
Text (BAB IV)
7_Bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (382kB) |
||
Text (BAB V)
8_Bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (185kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (168kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dari tujuan pemerintah desa Cigugur yang ingin meningkatkan perekonomian masyarakat desa dengan diadakannya pasar malam. Keberadaan pasar malam ini menimbulkan respon masyarakat ada yang setuju karena pasar malam mempermudah masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan juga hiburan yang disediakan, ada juga yang tidak setuju dengan adanya pasar malam, memberikan dampak pada perubahan perilaku konsumtif masyarakat desa Cigugur kecamatan Pusakajaya kabupaten Subang. Berkat dari fenomena muncul permasalahan yang relevan untuk diteliti karena tidak sesuai dengan tujuan awal diadakannya pasar malam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon masyarakat terhadap pasar malam, pola perilaku konsumtif saat dioperasikannya pasar malam, serta untuk mengetahui perilaku konsumtif masyarakat desa Cigugur kecamatan Pusakajaya kabupaten Subang sehingga nantinya akan diketahui apakah pasar malam ini berdampak positif atau berdampak negatif. Teori yang digunakan adalah teori perubahan sosial Gillin dan Gillin. Menurut Gillin dan Gillin, perubahan sosial adalah suatu variasi dari cara-cara hidup yang telah diterima, yang disebabkan baik karena perubahan-perubahan kondisi geografi, kebudayaan, material, komposisi penduduk, ideologi maupun karena adanya difusi ataupun penemuan-penemuan baru dalam masyarakat tersebut. Teori perubahan sosial yang dialami oleh anggota masyarakat dengan meninggalkan budaya lama dan beralih untuk menggunakan budaya baru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan analisis deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Sumber data primer ini didapatkan langsung dari lapangan, baik dari hasil observasi, maupun dari hasil wawancara langsung dengan informan yang diambil dari pihak-pihak terkait. Adapun sumber data sekunder diperoleh dari referensi buku, jurnal, artikel, arsip, skripsi, dokumentasi dan lain-lain. Hasil penelitian di lapangan menunjukan bahwa terdapat dua kelompok masyarakat yang menganggapi keberadapan pasar malam di desa Cigugur yaitu kelompok yang setuju dan tidak setuju. Beroperasinya pasar malam menimbulkan peningkatan perubahan perilaku konsumtif tidak seperti hari-hari ketika tidak beroperasi. Menimbulkan dampak pada pasar malam yaitu masyarakat desa hanya menjadi konsumen sehingga menimbulkan perilaku konsumtif pada masyarakat, mayoritas pedagang dari luar desa Cigugur dan lain-lain. Dampak positifnya meliputi mempermudah dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari karena jarak tempuh jauh dari pusat pasar, hiburan yang disediakan dan menambah pendapatan pemerintah desa dan karang taruna.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pasar Malam; Perilaku Konsumtif |
Subjects: | Sociology and Anthropology, Society |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Sosiologi |
Depositing User: | Unnamed user with email jamall.doank.92@gmail.com |
Date Deposited: | 18 Oct 2018 02:24 |
Last Modified: | 18 Oct 2018 02:24 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/15836 |
Actions (login required)
View Item |