Manajemen rekrutmen tenaga pendidik madrasah: penelitian di MTs Al-Mishbah Kecamatan Cibiru Kota Bandung

Nafisa, Yunitya Fajrin (2015) Manajemen rekrutmen tenaga pendidik madrasah: penelitian di MTs Al-Mishbah Kecamatan Cibiru Kota Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
cover.pdf

Download (65kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
1_abstrak.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
2_daftarisi.pdf

Download (222kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
3_bab1.pdf

Download (360kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
4_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (436kB)
[img] Text (BAB III)
5_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (451kB)
[img] Text (BAB IV)
6_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (223kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
7_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (215kB)

Abstract

MTs Al-Mishbah Kota Bandung Kecamatan Cibiru merupakan salah satu lembaga pendidikan di bawah naungan Departemen Agama dan Dinas Pendidikan yang bersifat organisasi sosial bukan organisasi politik. Rekrutmen tenaga pendidik yang dilaksanakan di tersebut hanya untuk mengisi kekosongan saja. Sehingga berpengaruh terhadap kualitas keprofesionalan tenaga pendidik tersebut karena tenaga pendidik kebanyakan mengajar bukan dari bidang keilmuan yang di peroleh. Tujuan utama penelitian ini untuk mendeskripsikan latar alamiah, Manajemen Rekrutmen, faktor penunjang dan penghambat dan hasil Rekrutmen Tenaga Pendidik Madrasah di MTs Al-Mishbah Kecamatan Cibiru Kota Bandung. Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa proses rekrutmen yang efisien dan efektif dapat berpengaruh terhadap mutu pendidikan yang berkualitas. Proses dalam Rekrutmen haruslah sesuai dengan kebutuhan sekolah, dan persyaratan sekolah, agar kedepannya hasil dari rekrutmen itu sendiri bukan hanya untuk mengisi kekosongan tenaga pendidik, atau hanya sekedar mendapatkan Sumber daya manusia (SDM) melainkan tenaga pendidik yang berdedikasi dan profesional di bidangnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah dengan menggunakan metode deskriptif, yakni metode yang bertujuan untuk mendeskripsikan masalah yang sedang terjadi atau berlangsung secara rinci apa adanya. Pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan unitisasi data, kategori data, dan penafsiran. Adapun Uji Absah data dilakukan dengan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, cek teman sejawat, analisis kasus negatif, kecukupan referensi, pengecekan anggota, uraian rinci dan auditing. Hasil penelitian ini dilaksanakan di MTs Al-Mishbah Kecamatan Cibiru Kota Bandung. Diperoleh hasil penelitian bahwa latar belakang berdirinya pada tanggal 21 April 1984. MTs Al-Mishbah merupakan yayasan hasil swadaya masyarakat yang didirikan atas hasil aspirasi dan kebutuhan masyarakat. Proses Rekrutmen Tenaga Pendidik di MTs Al-Mishbah mempunyai strategi tersendiri yang telah di tetapkan oleh yayasan. Adapun penanggung jawab diadakannya rekrutmen ialah kepala sekolah dan GTY (guru tetap yayasan) yang sesungguhnya ikut terlibat dalam proses Manajemen rekrutmen tenaga pendidik yakni diantaranya pembentukan panitia, pengkajian berbagai UU, penetapan persyaratan, penetapan prosedur, penetapan jadwal, penyiapan fasilitas, penyiapan ruang atau tempat, penyiapan bahan ujian seleksi. Hasil yang dicapai dari rekrutmen tenaga pendidik ini ialah pada tahun ajaran 2014/2015 jumlah tenaga pendidik dan staf tata usaha di MTs Al-Mishbah sebanyak 17 orang di antaranya PNS 20% dan sertifikasi 80%. Dalam proses rekrutmen tidak terlepas dari faktor penunjang dan penghambat. Faktor penunjang ialah pengelola dan lingkungan sekitar madrasah. Sedangkan faktor penghambat ialah Dana, dan daya saing sekolah yang ada di MTs Al-Mishbah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Manajemen rekrutmen; tenaga pendidik madrasah;
Subjects: General Management > Education, Research of Management
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Kependidikan Islam
Depositing User: Rasyida Rofiatun Nisa
Date Deposited: 08 Jan 2019 06:54
Last Modified: 08 Jan 2019 06:54
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/17917

Actions (login required)

View Item View Item