Tinjauan hukum ekonomi Syariah terhadap pelayanan distribusi darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjar

Ilhami, Sani Fajar (2018) Tinjauan hukum ekonomi Syariah terhadap pelayanan distribusi darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjar. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (380kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (394kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab 1.pdf

Download (861kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (839kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (898kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (379kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (504kB) | Request a copy

Abstract

Salah satu kegiatan muamalah yang sebagaimana sering ditemukan dikehidupan sehari-hari adalah akad yang terjadi di Palang Merah Indonesia (PMI) yaitu pendistribusian darah perkantong antara pihak PMI kepada pasien atau pihak yang membutuhkan darah. Minimnya sosialisasi dan pemahaman terkait dengan transaksi pendistribusian darah yang dilakukan oleh pihak PMI Kota Banjar kepada masyarakat mengundang beberapa stigma negatif terhadap transaksi tersebut, seperti terlalu mahalnya harga yang dibebankan dan ada pula yang beranggapan bahwa transaksi tersebut merupakan transaksi jual beli dengan objek darah yang dilakukan oleh pihak PMI Kota Banjar. Sedangkan menurut Hukum Ekonomi Syariah, transaksi dengan objek barang yang haram seperti darah merupakan sesuatu yang dilarang dan bertentngan dengan hukum syara’. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah; (1) bagaimana konsep distribusi darah di PMI Kota Banjar, (2) bagaimana pelaksanaan distribusi darah di PMI Kota Banjar, (3) bagaimana tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap pelaksanaan distribusi darah di PMI Kota Banjar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui; (1) konsep distribusi darah di PMI Kota Banjar, (2) pelaksanaan distribusi darah di PMI Kota Banjar, (3) tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap pelaksanaan distribusi darah di PMI Kota Banjar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, yaitu penelitian yang disusun dalam rangka memberikan gambaran secara sistematis tentang informasi ilmiah yang berasal dari subjek atau objek penelitian. Penelitian deskriptif berfokus pada penjelasan sistematis tentang fakta yang diperoleh saat penelitian dilakukan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini bahwa; (1) konsep yang diterapkan oleh PMI Kota Banjar dalam mendistribusikan darah merupakan konsep tolong-menolong, konsep tersebut adalah Perwal No.440/Kpts.69.a-PMI/2014 tentang Biaya Pengganti Pengolahan Darah (BPPD). (2) Pelaksanaan pendistribusian darah di PMI Kota Banjar membutuhkan beberapa tahapan yang dimulai dari tahap pendonoran darah, pemeriksaan darah dan pendistribusian. Akad pendistribusian tersebut merupakan akad tolong-menolong atau dalam hukum ekonomi syariah disebut dengan akad tabarru’ yaitu akad nonkomersial. (3) Tinjauan Hukum Ekonomi Syari’ah (KHES) terhadap distribusi darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjar merupakan akad infaq wajib. Transaksi distribusi darah ini hukumnya boleh sesuai dengan kaidah yang menjelaskan tentang transaksi. Dan hukumnya menjadi wajib apabila membutuhkannya dan membayarnya (peerkantong darah) bukan karena darah yang menjadi objek transaksi, akan tetapi pembebanan biaya untuk BPPD. Karena darah yang di keluarkan adalah merupakan transaksi infaq dari pendonor, dan wajib membayar untuk Biaya Pengganti Pengolahan Darah (BPPD).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Hukum Ekonomi Syariah; Distribusi Darah; BPPD; PMI;
Subjects: Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Muamalat, Muamalah/Hukum Perdata Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Muamalah
Depositing User: Sani Fajar Ilhami
Date Deposited: 04 Mar 2019 07:43
Last Modified: 06 Mar 2019 08:21
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/18705

Actions (login required)

View Item View Item