Kontribusi Nahdlatul Ulama (NU) dalam bidang pendidikan di Kabupaten Bandung pada tahun 2010-2015

Hanipah, Epa Siti (2018) Kontribusi Nahdlatul Ulama (NU) dalam bidang pendidikan di Kabupaten Bandung pada tahun 2010-2015. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (106kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (200kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (166kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (276kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (289kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (390kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (181kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (166kB) | Request a copy

Abstract

Pendidikan adalah upaya memfasilitasi anak untuk menjadi dirinya sendiri yang akan hidup dan membangun masyarakatnya kelak dalam kehidupan masyarakat yang beragam. Partisipasi Nahdlatul Ulama dilakukan melalui bermacam cara dengan berbagai bidang kehidupan, salah satunya bidang pendidikan dibawah naungan Lembaga Pendidikan Ma'arif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana Kontribusi Nahdlatul Ulama dalam bidang Pendidikan di Kabupaten Bandung dan apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi berkembangnya lembaga pendidikan Nahdlatul Ulama di Kabupaten Bandung pada tahun 2010-2015. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah, yaitu penelitian yang mempelajari peristiwa atau kejadian di masa lampau berdasarkan jejak-jejak yang ditinggalkan. Metode penelitian ini dilakukan melalui empat tahapan, yaitu heuristik (pengumpulan sumber-sumber primer dan sekunder), kritik (intern dan ekstern), interpretasi (menafsirkan, sumber-sumber sejarah), dan historiografi (penulisan sejarah). Hasil penelitian yang dilakukan menghasilkan bahwa pandangan masyarakat Kabupaten Bandung pada awal mendirikan skeolah yang berbasis organisasi Nahdlatul Ulama cukup banyak mendapatkan pro dan kontra dari masyarakat sekitar. Akan tetapi lewat pendekatan personal yang baik akhirnya masyarakat sedikit demi sedikit mulai bisa menerima dan ikut berpartisipasi dalam mengembangkan organisasi tersebut. Adapun Kontribusi Nahdlatul Ulama di Kabupaten Bandung selain mendirikan sekolah atau madrasah, pendidikan lain yang di kelola oleh Nahdlatul Ulama yaitu mendirikan Pondok Pesantren. Faktor-faktor pendorong berkembangnya Lembaga Pendidikan Ma'arif yaitu Pertama, Kondisi Masyarakat. Kedua, Kondisi Pendidikan. Ketiga, Kondisi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Keempat, Kondisi Politik Ekonomi, Sosial dan Budaya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kontribusi; Nahdlatul Ulama; Pendidikan;
Subjects: Islam > Islamic Religious Education
Elementary Education > Historical, Geographic, Person Treatment of Elementary Education
Education and Research of History
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: epa siti hanipah
Date Deposited: 06 Mar 2019 06:45
Last Modified: 06 Mar 2019 06:45
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/19026

Actions (login required)

View Item View Item