Penggunaan Metode Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran PAI materi masa kejayaan Islam

N., Nurhasanah (2018) Penggunaan Metode Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran PAI materi masa kejayaan Islam. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1. COVER.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2. ABSTRAK rev.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
4. DAFTAR ISI rev.pdf

Download (122kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
5. BAB 1 TGT rev.pdf

Download (168kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
6. BAB II TGT rev.pdf
Restricted to Registered users only

Download (293kB)
[img] Text (BAB III)
7. BAB III TGT rev.pdf
Restricted to Registered users only

Download (232kB)
[img] Text (BAB IV)
8. BAB IV TGT rev.pdf
Restricted to Registered users only

Download (424kB)
[img] Text (BAB V)
9. BAB V TGT rev.pdf
Restricted to Registered users only

Download (106kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
10. DAFTAR PUSTAKA TGT rev.pdf
Restricted to Registered users only

Download (136kB)

Abstract

Hasil belajar merupakan kemampuan yang diperoleh peserta didik setelah proses belajar berlangsung, dan dapat memberikan perubahan tingkah laku baik pengetahuan, pemahaman, sikap dan keterampilan peserta didik sehingga menjadi lebih baik dari sebelumnya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui, (1) Pelaksanaan pembelajaran PAI meteri masa kejayaan Islam dengan menggunakan metode TGT dan metode pembelajaran konvensional, di kelas XI SMA Negeri 1 Karawang (2) Perbedaan hasil belajar antara peserta didik yang menggunakan metode pembelajaran TGT dengan peserta didik yang mengunakan metode pembelajaran konvensional pada mata pelajaran PAI materi masa kejayaan Islam di kelas XI SMA Negeri 1 Karawang, (3) Respon peserta didik terhadap penerapan metode pembelajaran TGT pada mata pelajaran PAI materi masa kejayaan Islam di kelas XI SMA Negeri 1 Karawang. Metode pembelajaran TGT merupakan metode pembelajaran yang membentuk peserta didik dalam kelompok kecil dan berkompetisi pada meja-meja turnamen dengan peserta didik yang berkemampuan hampir sama untuk mewakili masing-masing kelompoknya. Ukuran keberhasilan pembelajaran adalah adanya pendidik yang efektif dalam melaksanakan pembelajaran sehingga hasil belajar peserta didik dapat dicapai secara maksimal. Penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, dengan metode quasi eksperimen bentuk nonequivalent control group design Sebelum diberi treatment, baik kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diberi tes (pre test), kemudian setelah diberikan treatment kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diberikan tes (post test). Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa, (1) Pelaksanaan pembelajaran di kelas eksperimen pendidik menjelaskan inti materi pembelajaran untuk membuka wawasan peserta didik, peserta didik secara berkelompok berdiskusi, dan menyimpulkan data-data yang diperoleh untuk kemudian dipresentasikan, peserta didik bermain dalam suatu pertandingan sehingga peserta didik termotivasi untuk belajar. (2) Perbedaan hasil belajar peserta didik diperoleh perbedaan hasil belajar yang signifikan, hasil belajar kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol. Hal tersebut karena pada metode TGT peserta didik semangat belajar dan lebih berpikir kritis. (3) Respon peserta didik terhadap penggunaan metode TGT berkategori sangat baik, peserta didik antusias ketika diskusi. Sebagai akhir penelitian peneliti menyarankan kepada pendidik untuk menciptakan proses pembelajaran yang efektif sehingga hasil belajar peserta didik dapat meningkat. Dengan membandingkan kedua metode tersebut maka metode TGT dinilai lebih baik dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Metode Teams Games Tournament (TGT); Meningkatkan Hasil Belajar; Masa Kejayaan Islam
Subjects: Islam > Islamic Religious Education
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rasyida Rofiatun Nisa
Date Deposited: 18 Apr 2019 04:39
Last Modified: 13 Jan 2022 01:44
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/19857

Actions (login required)

View Item View Item