Pengaruh Stress On The Job dan Stress Off The Job terhadap Kinerja karyawan: Studi pada karyawan PT Prudential Life Assurance cabang Metro Bandung

Munandar, Dadang (2019) Pengaruh Stress On The Job dan Stress Off The Job terhadap Kinerja karyawan: Studi pada karyawan PT Prudential Life Assurance cabang Metro Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (24kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (125kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (391kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (285kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (525kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (446kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (218kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (216kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berangkat dari menurunnya kinerja karyawan PT Prudential Life Assurance Cabang Metro Bandung yang diakibatkan oleh stres kerja para karyawannya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Stress On The Job terhadap kinerja karyawan, pengaruh Stress Off The Job terhadap kinerja karyawan, dan pengaruh Stress On The Job dan Stress Off The Job secara simultan terhadap kinerja karyawan PT. Prudential Life Assurance Cabang Metro Bandung. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, kuesioner, dan studi literatur. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Adapun dalam menentukan jumlah sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus Slovin yaitu 66 sampel dari 79 populasi dengan tingkat presisi sebesar 5%. Adapun analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Korelasi, Uji Regresi Linier Berganda, Uji T, Uji F, dan Uji Determinasi (R2). Hasil penelitian dengan pengujian secara parsial (Uji T) untuk variable Stress On The Job (X1) menghasilkan thitung 1.258 < ttabel sebesar 1.669 dan nilai signifikansi sebesar 0.213, artinya Stress On The Job tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Sedangkan variabel stress Off the job (X2) menghasilkan thitung sebesar (-0.607) < ttabel sebesar 1.669 dan nilai signifikansi sebesar 0.546, artinya Stress Off The Job tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Selanjutnya berdasarkan hasil pengujian secara simultan (Uji F) menghasilkan fhitung sebesar 0.901 < ftabel sebesar 3.14, maka dapat disimpulkan bahwa Stress On The Job (X1) , Stress Off The Job (X2) secara simultan (bersama-sama) tidak berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan. Hasil dari koefisien determinasi (R2) menujukan nilai sebesar 0,028 dapat disimpulkan bahwa Kinerja Karyawan PT. Prudential Life Assurance Cabang Metro Bandung dipengaruhi oleh Stress On The Job dan Stress Off The Job 2,8%, sisanya sebesar 97.2% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Stress On The Job; Stress Off The Job; dan Kinerja Karyawan
Subjects: Econmics > Economic Situation and Conditions in Indonesia
Accounting
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: dadang munandar
Date Deposited: 27 May 2019 01:20
Last Modified: 27 May 2019 01:20
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/20582

Actions (login required)

View Item View Item