Pengaruh Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko terhadap return saham pada perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2013-2017

Sari, Yulia Maolida (2019) Pengaruh Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko terhadap return saham pada perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2013-2017. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_COVER.pdf

Download (269kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_ABSTRAK.pdf

Download (389kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_DAFTAR ISI.pdf

Download (211kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (865kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (660kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (620kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (383kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti terhadap kinerja perusahaan atas tingkat keuntungan yang dinikmati dari suatu investasi yang disebut dengan return saham. Disamping itu, terdapat dugaan bahwa Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko berpengaruh positif terhadap return saham. Hal tersebut dikemukakan oleh teori yaitu ketika Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko naik maka return sahampun akan naik. Begitupun sebaliknya, apabila Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko menurun maka return sahampun akan turun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko terhadap return saham baik secara parsial maupun secara simultan pada perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2013 – 2017. Dimana variabel independen dalam penelitian ini adalah Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko. Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah return saham. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang menggunakan data panel dan sumber data yang digunakan yaitu data sekunder. Metode analisis yang digunakan yaitu uji chow dan uji hausman melalui pendekatan common effect model, fixed effect model dan random effect model. Lalu menganalisis hasil pengaruh variabel melalui uji-t (uji pengaruh parsial), uji-f (uji pengaruh simultan) dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Return On Assets (ROA) tidak berpengaruh negatif terhadap return saham, Return On Equity (ROE) tidak berpengaruh positif terhadap return saham dan risiko berpengaruh positif terhadap return saham. Secara simultan ketiga variabel Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan risiko berpengaruh positif terhadap return saham. Kemudian secara determinasi dihasilkan 37% artinya Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE) dan Risiko secara bersama-sama tidak dapat menjelaskan variabel dependen yaitu return saham, sisanya kemungkinan dijelaskan oleh sebab-sebab diluar model.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Return On Assets (ROA); Return On Equity (ROE); Risiko; Return Saham.
Subjects: General Management > Financial Management
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: yulia maolida
Date Deposited: 02 Jul 2019 01:56
Last Modified: 02 Jul 2019 01:56
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/21327

Actions (login required)

View Item View Item