Pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK) dan BI 7 Days Repo Rate terhadap pembiayaan Murabahah pada PT. Bank BCA Syariah 2015-2017

Widanti, Annisaa Ligar (2019) Pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK) dan BI 7 Days Repo Rate terhadap pembiayaan Murabahah pada PT. Bank BCA Syariah 2015-2017. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (167kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (444kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (445kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (621kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (468kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (175kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (382kB) | Request a copy

Abstract

Pembiayaan Murabahah adalah akad jual beli atas barang tertentu, dimana penjual menyebutkan harga pembelian barang kepada pembeli kemudian menjual kepada pihak pembeli dengan mensyaratkan keuntungan yang diharapkan sesuai jumlah tertentu. Peningkatan pembiayaan murabahah suatu bank ditentukan pada kemampuan bank dalam menghimpun dana baik dari permodalan ataupun dana dari pihak ketiga. Salah satu faktor yang mempengaruhi Pembiayaan Murabahah adalah Dana Pihak Ketiga (DPK) dan BI 7 Days Repo Rate. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK) secara parsial terhadap Pembiayaan Murabahah, (2) pengaruh BI 7 Days Repo Rate secara parsial terhadap Pembiayaan Murabahah, serta (3) pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK) dan BI 7 Days Repo Rate secara simultan terhadap Pembiayaan Murabahah pada PT. Bank BCA Syariah periode 2015-2017. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Adapun sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yakni sumber data sekunder yang diambil dari laporan keuangan PT. Bank BCA Syariah periode 2015-2017 melalui website resminya www.bcasyariah.co.id. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, kepustakaan, dan browser. Sedangkan untuk analisis data menggunakan analisis uji asumsi klasik (uji validitas data, uji reliabilitas data, uji normalitas, uji heteroskedasitas dan uji multikolinieritas), analisis kuantitatif (analisis regresi linier dan ganda, analisis korelasi dan analisis koefisien determinasi). Untuk teknik analisis uji hipotesis menggunakan uji t dan uji f. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan cara perhitungan secara manual dan menggunakan SPSS for Windows Version 20,0 guna memperkuat hasil perhitungan. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) hasil pengujian hipotesis Dana Pihak Ketiga menunjukkan hasil sebesar sebesar 72% yang artinya secara parsial variabel independen Dana Pihak Ketiga berpengaruh secara signifikan terhadap Pembiayaan Murabahah, (2) hasil pengujian hipotesis BI 7 Days Repo Rate sebesar 63,4% yang artinya secara parsial variabel independen BI 7 Days Repo Rate berpengaruh secara signifikan terhadap Pembiayaan Murabahah, (3) hasil pengujian hipotesis Dana Pihak Ketiga dan BI 7 Days Repo Rate terhadap Pembiayaan Murabahah menunjukan hasil sebesar 72,9% yang artinya secara simultan variabel independen Dana Pihak Ketiga dan BI 7 Days Repo Rate berpengaruh secara signifikan terhadap variabel dependen Pembiayaan Murabahah pada PT. Bank BCA Syariah periode 2015-2017.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Dana Pihak Ketiga; BI 7 Days Repo Rate; Pembiayaan Murabahah
Subjects: General Management > Financial Management
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Manajeman Keuangan Syariah
Depositing User: Annisaa Ligar Widanti
Date Deposited: 05 Jul 2019 02:42
Last Modified: 05 Jul 2019 02:42
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/21378

Actions (login required)

View Item View Item