Pengaruh capital adequacy ratio (CAR) terhadap return on equity (ROE) di PT. BRI Syariah

Rahmayanti, Yuli (2016) Pengaruh capital adequacy ratio (CAR) terhadap return on equity (ROE) di PT. BRI Syariah. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (141kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (169kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (156kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (258kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (311kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (258kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (439kB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (179kB)

Abstract

Setelah adanya kebijakan mengenai Dual banking system yaitu kebijakan mengenai penyelenggaraan dua sistem perbankan (syariah dan konvensional) secara berdampingan yang pelaksanaannya diatur dalam berbagai peraturan perundang-undangan yang berlaku. Maka persaingan antar bank pun akan semakin meningkat, secara langsung atau tidak akan berpengaruh terhadap pencapaian profitabilitas bank tersebut. Akan tetapi untuk menghasilkan profitabilitas yang baik, perbankan syariah harus memperhatikan perkembangan kinerja keuangannya, salah satu gambaran kinerja keuangan yang baik adalah menyangkut penghimpunan dana, maupun penyaluran dana, yang biasanya diukur menggunakan indikator kecukupan modal, likuiditas, dan profitabilitas bank tersebut. Penelitian ini diawali dengan adanya fenomena ketika Capital Adequacy Ratio(CAR) naik maka tidak diiringi oleh kenaikan nilai Retrun On Equity (ROE). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan Capital Adequacy Ratio(CAR), perkembangan Retrun On Equity (ROE) pada Bank BRI Syariah periode pertriwulan tahun 2012-2015. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian diperoleh dari publikasi laporan keuangan PT. Bank BRI Syariah, Pertriwulan tahun 2012-2015. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi sederhana, korelasi pearson product moment, koefisien determinasi, Hipotesis diuji menggunkan uji t. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data skunder yaitu berupa publikasi laporan keuangan PT Bank BRI Syariah triwulan 2012-2015 yang diambil dari website resmi bank BRI Syariah. Penelitiian ini memberikan Hasil bahwa Perkembangan Capiltal Adequacy Ratio (CAR) megalami tren yang fluktuatif, jumlah terbesar Capital Adequacy Ratio(CAR) yang pernah di alami oleh Bank BRI Syariah adalah pada 2013 triwulan kedua yaitu sebesar 15.00%. Dan nilai yang paling rendah terjadi pada tahun 2015 triwulan sebesar 11,03%. Selain itu Retrun On Equity (ROE) nilai yang paling tertinggi yang pernah dialami oleh bank BRI Syariah da tahun 2012-205 yaitu pada tahun 2013 triwulan kesatu sebesar 18,63%, dan nilai yang paling rendah yang pernah di alami pada tahun 2014 triwulan kedua yaitu sebesar 0,24%. Berdasarkan pada hasil uji hipotesisnya hubungan antara Capital Adequacy Ratio(CAR) terhadap Retrun On Equity (ROE) tidak berpengaruh signifikan terhadap Retrun On Equity (ROE). Hal ini disebabkan karena thitung < ttabel yaitu -0,570 < 2,144. Maka dapat disimpilkan bahwa Ho diterima yang artinya Tidak terdapat pengaruh negatif Signifikan antara Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Retrun On Equity (ROE) pada Bank BRI Syariah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Capital Adequacy Ratio; Return on Equity; Bank Syariah; ekonomi
Subjects: Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Bank Islam, Baitul Mal Wat Tamlil
Financial Economics, Finance > Banking Services
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Manajeman Keuangan Syariah
Depositing User: Ilham Nurfauzi
Date Deposited: 25 Jul 2019 03:20
Last Modified: 18 Feb 2020 01:16
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/22238

Actions (login required)

View Item View Item