Penerapan metode planted questions untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Fikih: PTK di Kelas VB MI Husainiyah Cicalengka

Rejeki, Ise Indri (2019) Penerapan metode planted questions untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Fikih: PTK di Kelas VB MI Husainiyah Cicalengka. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (156kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (668kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (952kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (741kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (156kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (226kB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan di MI Husainiyah Cicalengka kelas VB, terdapat beberapa siswa yang sangat pasif dan tidak fokus dalam belajar. Hal ini karena materi fikih dianggap susah dan membosankan ketika dalam proses belajar sehingga berdampak pada aktivitas belajar siswa. Hal ini disebabkan karena guru ketika mengajar masih menggunakan metode konvensional. Untuk mengatasinya dalam pembelajaran diperlukan metode yang aktif dan menyenangkan, yaitu peneliti menggunakan metode planted Questions. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) aktivitas belajar siswa pada mata pelajara fikih sebelum menggunakan metode Planted Questions; (2) proses penerapan metode Planted Questions pada mata pelajaran fikih; (3) aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran fikih setelah menggunakan metode Planted Questions. Menurut (Silberman, 2009) metode Planted Questions adalah metode yang dapat memberikan informasi sebagai jawaban atas pertanyaan yang pernah diberikan kepada peserta didik yang dipilih. Metode ini dapat dapat dijadikan alternatif untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa, pembelajaran metode Planted Questions yaitu guru meminta beberapa siswa yang pasif untuk menjadi penanya dengan beberapa isyarat yang digunakan oleh guru, sehingga metode ini akan menjadikan siswa yang tadinya takut untuk bertanya menjadi lebih berani dan percaya diri dalam bertanya dan mengungkapkan pendapat. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan melakukan penelitian pra siklus, siklus I, dan siklus II, pada setiap siklus dilakukan dua tindakan dan di setiap siklus dilakukan empat tahapan yaitu dimulai dari perencanaan, kemudian tindakan, dilanjutkan dengan observasi, dan yang terakhir adalah refleksi. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi aktivitas siswa dan guru, lembar observasi aktivitas belajar siswa, dan yang terakhir adalah wawancara. Sementara yang dijadikan subjek penelitian ini adalah siswa kelas VB MI Husainiyah Cicalengka yang berjumlah 25 siswa. Hasil penelitian: (1) aktivitas belajar siswa pada pra siklus memperoleh rata-rata persentase 34,2% dengan kategori kurang sekali ; (2) proses pembelajaran dengan metode Planted Questions pada siklus 1 tindakan 1 aktivitas guru yaitu 75% dengan kategori cukup dan tindakan II 80% dengan kategori baik, aktivitas siswa tindakan I 64,70% dengan kategori cukup, dan tindakan II 76,47% dengan kategori baik. Sedangkan siklus II tindakan I aktivitas guru 90% dengan kategori sangat baik, dan tindakan II 100% dengan kategori sangat baik. Aktivitas siswa tindakan I 88,23% dengan kategori sangat baik, dan tindakan II 100% dengan kategori sangat baik; (3) aktivitas belajar siswa setelah menggunakan metode Planted Questions di siklus I memperoleh 58,6% dengan kategori kurang sedangkan siklus II 83,3% dengan kategori baik. Sehingga dapat dikatakan bahwa pada mata pelajaran fikih dengan menggunakan metode Planted Questions dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Metode Planted Questions; Aktivitas Belajar;
Subjects: Accounting > General Publications of Accounting
Accounting > Education, Research of Accounting
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ise indri rejeki
Date Deposited: 03 Oct 2019 07:11
Last Modified: 03 Oct 2019 07:11
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/24625

Actions (login required)

View Item View Item