Peran santri dalam pelestarian lingkungan Pondok Pesantren Qiraautussab’ah Al Quran Kudang:Studi deskriptif di Desa Limbangan Timur Kabupaten Garut

Aprillia, Wenny Kania (2019) Peran santri dalam pelestarian lingkungan Pondok Pesantren Qiraautussab’ah Al Quran Kudang:Studi deskriptif di Desa Limbangan Timur Kabupaten Garut. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (83kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (378kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (563kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (784kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (574kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (819kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (397kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (534kB) | Request a copy

Abstract

Islam sangat erat kaitannnya dengan lingkungan hidup, santri sebagai subyek lingkungan hidup memiliki peran yang sangat penting dalam pelestarian lingkungan demi kelangsungannya. Kelestarian lingkungan terkait erat dengan kesejahteraan suatu bangsa, maka pondok pesantren yang dianggap strategis dalam mendidik karakter santri untuk menjadikan santri yang arif dan bijaksana dalam menjaga kelestaian lingkungan. Dengan itu Pondok Pesantren Qira’atussab’ah Al-Qur’an memiliki program pelestarian lingkungan dengan tujuan untuk mendidik dan menjadikan santri memiliki nilai-nilai karaker peduli lingkungan dan diharapkan peran santri dalam melestarikan lingkungan menjadi role model bagi seluruh masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih dalam mengenai Peran santri dalam Pelestarian lingkungan khususnya santri di pondok pesantren Qira’atussab’ah Al-Qur’an Kudang untuk mengetahui proses-proses kegiatan yang berlangsung dalam menjaga kelestarian lingkungan serta hasil yang didapat oleh santri pondok pesantren Qira’atussab’ah Al-Qur’an Kudang. Terdapat dua teori dalam penelitian ini yakni teori peran dan teori pelestarian linkungan. Menurut Soedjono Soekanto bahwa peran merupakan kedudukan, apabila seseorang melaksanakan hak dan kewajibannya sesuai dengan kedudukannya. sedangkan teori mengenai pelestarian lingkungan menurut Ghazali yakni pelestarian lingkungan upaya untu menjadikan lingkungan tetap pada posisinya dan fungsinya sebagai unsur-unsur alam yang saling terkait antara satu dengan yang lainnya dalam eosistem. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan studi dokumentasi.Adapun yang menjadi objek wawancara oleh peneliti terdiri dari Roisah pondok pesantren, serta santri. Teknik analisis data yang digunakan adalah pencarian data, penyajian atau reduksi data (display) dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian diketahui bahwa program pelestarian lingkungan pondok pesantren tujuan utamanya yakni untuk mewujudkan santri yang mempunyai kesadaran dalam berprilaku ramah lingkungan sehingga berkelanjutan ekosistem tetap terjaga. Langkah-langkah konkret santri dalam pelestarian lingkungan dengan kegiatan yang sudah mejadi kebiasaan santri meliputi bersih-bersih kobong, bersih-bersih rumah kyai dan bersih-bersih seluruh lingkungan pondok pesantren. Hasil yang didapat yakni meningkatnya kesadaran santri dalam melestrarikan lingkungan, meningkatnya kedisplinan santri dalam melestarikan lingkungan dan melahirkan santri yang mempunyai kesalehan ekologis, sehingga menjadikan lingkungan pondok pesantren asri, bersih, sehat dan fungsi sekitar lingkungan pesantren tetap terjaga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Peran; Santri; Pelestarian Lingkungan; Pondok Pesantren
Subjects: Social Groups
Social Welfare, Problems and Services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: wenny kania aprilia
Date Deposited: 18 Nov 2019 07:13
Last Modified: 18 Nov 2019 07:13
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/27440

Actions (login required)

View Item View Item