Traffic engineering dengan protokol rsvp-te pada jaringan multiplatform mpls vpn layer 3 menggunakan software gns3‎

Muhamad, Arghifary (2015) Traffic engineering dengan protokol rsvp-te pada jaringan multiplatform mpls vpn layer 3 menggunakan software gns3‎. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (216kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak (Ind).pdf

Download (25kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftar Isi.pdf

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (375kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (684kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB VI)
9_BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
10_Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (139kB) | Request a copy

Abstract

Saat ini pertumbuhan Internet dan konvergensi telekomunikasi berlangsung ‎semakin pesat. Persaingan bisnis dan industri di tingkat nasional maupun ‎internasional menuntut infrastruktur telekomunikasi yang mampu memberikan ‎skalabilitas dan kehandalan yang tinggi. Teknologi MPLS VPN menjadi salah satu ‎pilihan yang dapat diandalkan oleh provider untuk mendukung jaringan ‎telekomunikasi berskala luas. Selain itu pada jaringan MPLS VPN juga ‎memungkinkan adanya rekayasa trafik (traffic engineering) yang fleksibel dengan ‎menggunakan protokol RSVP-TE. Pada tugas akhir ini disimulasikan dengan ‎software GNS3 sebuah jaringan MPLS VPN dengan traffic engineering ‎menggunakan protokol RSVP-TE pada jaringan multiplatform yaitu platform ‎Cisco dan Juniper. Protokol RSVP diuji dalam jaringan multiplatform untuk ‎menguji interoperability protokol tersebut dalam jaringan MPLS. Protokol RSVP ‎dan protokol LDP diuji dan diukur dalam beberapa kondisi yaitu ketika jaringan ‎stabil dan ketika recovery. Pada saat jaringan stabil dan tidak terbebani trafik pada ‎protokol LDP didapatkan rata-rata delay 59,41 ms, jitter 2,06 ms, packet loss ‎‎0,08% dan throughput 8,99 Mbps sementara pada protokol RSVP rata-rata delay ‎‎50,24 ms, jitter 2,06 ms, packet loss 0,29% dan throughput 8,96 Mbps. Pada saat ‎jaringan stabil dan terbebani trafik pada protokol LDP didapatkan rata-rata delay ‎‎98,23 ms, jitter 3,96 ms, packet loss 59,84% dan throughput 3,58 Mbps sementara ‎pada protokol RSVP didapatkan rata-rata delay 52,40 ms, jitter 2,39 ms, packet ‎loss 12,18% dan throughput 7,80 Mbps. Pada saat terjadi failover dan jaringan ‎dalam keadaan recovery pada protokol LDP dari 100 paket yang dikirim rata-rata ‎terjadi 48% packet lost sementara pada protokol RSVP rata-rata terjadi 35,5% ‎packet lost. Dari hasil pengujian dan pengukuran tersebut dapat disimpulkan ‎bahwa protokol RSVP dan LDP dapat beroperasi dalam jaringan multiplatform ‎MPLS VPN Layer 3, dan pada saat jaringan terbebani trafik yang padat protokol ‎RSVP menunjukkan performansi jaringan yang lebih baik dibandingkan dengan ‎protokol LDP. ‎

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: MPLS VPN, Multiplatform
Subjects: Data Processing, Computer Science > Wide Area Network (WAN)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Teknik Elektro
Depositing User: Muhamad Arghifary
Date Deposited: 27 Dec 2019 08:04
Last Modified: 27 Dec 2019 08:04
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/28487

Actions (login required)

View Item View Item