Peran K.H. E.Z. Muttaqien dalam Dakwah di Kota Bandung Tahun 1970-1985

Cici Vebriani, Cici (1211501016) (2015) Peran K.H. E.Z. Muttaqien dalam Dakwah di Kota Bandung Tahun 1970-1985. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (106kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (284kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
3_bab1.pdf

Download (494kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
4_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (377kB)
[img] Text (BAB 3)
5_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (517kB)
[img] Text (BAB IV)
6_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (280kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
7_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (326kB)

Abstract

K.H. E.Z. Muttaqien merupakan seorang ulama dan pemikir hebat, tentu saja buah dari pemikirannya dirasakan oleh masyarakat Indonesia, daerah Jawa Barat khususnya wilayah Kota Bandung. Namun, hal terpenting yang terlihat dari kiprah beliau ialah kepiawaiannya dalam menyampaikan dakwah. Melalui ceramah dan metode dakwah yang digunakannya, juga melalui tulisannya, ia dikenal dan diterima oleh berbagai golongan dalam lingkungan masyarakat luas. Melalui perannya sebagai seorang Da’i, beliau mampu mengoptimalkan kontribusinya baik terhadap pencarian solusi atas masalah umat ataupun dalam pembangunan lembaga-lembaga pusat Islam di Kota Bandung. Berdasarkan uraian di atas, terdapat beberapa rumusan masalah sebagai berikut: Pertama, bagaimana latar belakang kehidupan K.H. E.Z. Muttaqien? Kedua, bagaimana peran K.H. E.Z. Muttaqien dalam dakwah di Kota Bandung tahun 1970-1985? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang kehidupan K.H. E.Z. Muttaqien serta peran K.H. E.Z. Muttaqien dalam dakwah di Kota Bandung pada tahun 1970-1985. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah, yaitu model penelitian yang mempelajari peristiwa atau kejadian di masa lampau berdasarkan jejak-jejak yang ditinggalkan. Metode penelitian ini dilakukan melalui empat tahapan, yaitu heuristik, kritik, interpretasi , dan historiografi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa secara geneologis K.H. E.Z. Muttaqien berasal dari keturunan petinggi ulama terkemuka. Selain mendapat pendidikan atas bimbingan ayahnya, keluarganya, dan saudara-saudaranya, beliau juga banyak menimba ilmu dari berbagai sekolah, juga pesantren-pesantren. Ia kemudian mengabdikan dirinya terhadap masyarakat khususnya masyarakat Kota Bandung yaitu sebagai pendakwah. Adapun metode yang digunakannya ialah Bilhikmah, Walmau’idlzatil hasanah, wajaadilhumbillatii hiya ahsan. Dakwah yang terbuka diterima oleh berbagai kalangan baik masyarakat awam, pemerintah, maupun intelektual. Peranannya dalam pembinaan umat tentu saja menimbulkan pengaruh yang signifikan bagi masyarakat Kota Bandung

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: K.H. E.Z. Muttaqien, Dakwah, Bandung, Tahun 1970-1985
Subjects: Islam > Muslims Persons, Imams
Islam > Islamic History
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Users 11 not found.
Date Deposited: 07 Feb 2017 01:40
Last Modified: 10 Feb 2017 11:36
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/2860

Actions (login required)

View Item View Item