Studi komputasi senyawa inhibitor korosi 2-(2hidroksifenil) 1H-Fenantro [9,10-D] Iimidazol dengan teori fungsi rapatan

Arifin, Yusuf Nur (2017) Studi komputasi senyawa inhibitor korosi 2-(2hidroksifenil) 1H-Fenantro [9,10-D] Iimidazol dengan teori fungsi rapatan. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (302kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (277kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (206kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (480kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (305kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (513kB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (92kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (307kB)

Abstract

Korosi adalah degradasi logam akibat bereaksi dengan berbagai zat di lingkungannya yang menghasilkan senyawa-senyawa yang tidak dikehendaki. Korosi merupakan fenomena yang sangat membebani peradaban manusia karena mengakibatkan kerugian besar secara materil. Dalam industri pertambangan (petroleum), minyak mentah yang dihasilkan masih bercampur dengan garamgaram klorida, gas yang bersifat asam seperti CO2 atau H2S, dan asam-asam organik yang memiliki berat molekul rendah seperti asam format dan asetat yang jika bercampur dengan air akan menjadi media yang sangat korosif terhadap bagian dalam pipa baja karbon yang digunakan dalam sumur roduksi. Studi komputasi senyawa inhibitor korosi 2-(2-hidroksifenil)-1H-fenantro[9,10D] imidazol menggunakan Teori Fungsi Rapatan (DFT) serta metode Restricted Hartree-Fock (RHF) dengan variasi tingkat basis set melalui hubungan antara struktur molekul dan sifat elektroniknya. Dari hasil Perhitungan, parameter – parameter yang berkorelasi dengan sifat elektronik senyawa organik inhibitor korosi antara lain celah energi (∆E), momen dipol (Debye), keelektronegatifan (χ), potensial kimia (μ), kekerasan (η) dan kelunakan (S). Hasil perhitungan metode/basis set B3LYP/631+G(d,p) merupakan metode/basis set yang baik dan efisien, sehingga diperoleh hasil perhitungan antara lain celah energi sebesar 3,890 (eV), momen dipol sebesar 3,188 (Debye), keelektronegatifan sebesar 3,467 (eV), potensial kimia sebesar 3,4663 (eV), kekerasan sebesar 1,945 (eV), dan kelunakan sebesar 0,2571 (eV).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: 2-(2-hidroksifenil)-1H-fenantro[9,10D]imidazol; inhibitor; korosi; DFT; RHF;
Subjects: Organic Chemistry > Organic Chemical Reactions
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Kimia
Depositing User: Rizal Mohamad Sihabudin
Date Deposited: 06 Mar 2020 07:03
Last Modified: 06 Mar 2020 07:05
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/30108

Actions (login required)

View Item View Item