Pengaruh trading volume activity dan market capitalization terhadap stock return pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII)

Mulyani, Rani and Deni Kamaludin Yusup, Deni and Sobana, H. Dadang Husen and Effendi, Deden (2020) Pengaruh trading volume activity dan market capitalization terhadap stock return pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). http://digilib.uinsgd.ac.id, 1 (1). (Unpublished)

[img]
Preview
Text
03. Pengaruh Trading Volume Activity dan Market Capitalization Terhadap Stock Return.pdf

Download (570kB) | Preview
Official URL: http://digilib.uinsgd.ac.id

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan urgensi informasi laporan keuangan sebagai sumber informasi fundamental yang dibutuhkan oleh para calon investor untuk berinvestasi pada suatu perusahaan. Laporan keuangan umumnya menggambarkan aktivitas bisnis suatu perusahaan, harga saham, dan rasio keuangan. Selain itu, untuk mengukur suatu saham, para calon investor juga dapat menggunakan informasi Trading Volume Activity dan Market Capitalization sebagai alat ukur untuk memperoleh Stock Return dalam suatu perusahaaan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif-verifikatif dan pendekatan kuantitatif. Berda¬sarkan hasil uji statistik diperoleh hasil analisis regresi linier berganda menunjukan menun¬jukan bahwa variabel Trading Volume Activity berpengaruh positif terhadap Stock Returns dengan nilai sebesar 0,753, sedangkan nilai regresi untuk variabel Market Capitalization diperoleh sebesar -0,164 yang berarti tidak memiliki hubungan yang positif terhadap Stock Return. Adapun hasil uji F diketahui bahwa besarnya nilai Fhitung adalah 47.176 dan Ftabel sebesar 3,52 dengan signifikansi sebesar 0,003% Nilai ini lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05 (0,003 < 0,05), maka H_0 ditolak dan H_a diterima artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel X1 dan X2 terhadap Y.

Item Type: Article
Subjects: Econmics
Financial Economics, Finance
International Economics
Administration of Economy
International Commerce, Foreign Trade
Accounting
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Manajeman Keuangan Syariah
Depositing User: Mr. Deni Kamaludin Yusup
Date Deposited: 16 Jun 2020 07:44
Last Modified: 16 Jun 2020 07:45
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/31278

Actions (login required)

View Item View Item