Analisis penentuan Ujrah pada pembiayaan dana talangan Umroh di Amitra Syariah Financing cabang Subang

Sugianto, Tiya Destia (2020) Analisis penentuan Ujrah pada pembiayaan dana talangan Umroh di Amitra Syariah Financing cabang Subang. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (73kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (19kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (391kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (903kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (886kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (260kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8-daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (600kB) | Request a copy

Abstract

Lembaga Keuangan Syariah yang mulai banyak diminati oleh masyarakat luas terus mengembangkan pelayanan yang diberikan dengan menambah berbagai bentuk pembiayaan guna mempermudah segala kebutuhan dan keinginan masyarakat, salah satunya pembiayaan dana talangan umroh yang disediakan oleh Amitra Syariah Financing Cabang Subang. Dalam pembiayaan umroh tersebut menggunakan pembiayaan multijasa atas dasar akad ijarah. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui mekanisme pembiayaan dana talangan umroh yang disediakan oleh Amitra Syariah Financing Cabang Subang, 2) Bagaimana penetapan ujrah yang harus dibayar oleh nasabah calon jamaah umroh, dan 3) Tinjauan terkait kesesuaiannya dengan Fatwa DSN-MUI Nomor 44 tahun 2004 tentang Pembiayaan Multijasa. Penelitian ini berdasarkan pemikiran konsep pembiayaan multijasa dengan akad ijarah pada pembiayaan dana talangan umroh di Amitra Syariah Financing Cabang Subang ditinjau dari Fatwa DSN MUI tentang pembiayaan multijasa dan Fatwa DSN MUI tentang Pengurusan Haji di LKS yang menjelaskan mengenai kaharusan akad yang digunakan dan ketentuan ujrah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif. Adapun jenis data yang digunakan yaitu data kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan dengan dua sumber data yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Sumber data primer berupa hasil wawancara, sedangkan sumber data sekunder berupa buku, skripsi, jurnal, dll yang berkaitan dengan penelitian. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Mekanisme pembiayaan umroh di Amitra Syariah Financing Cabang Subang menggunakan prosedur yang mudah dan sederhana, 2) Dalam hal penetapan ujrah ditentukan juga berdasarkan besar dana talangan yang diberikan, hal tersebut dilakukan karena mempertimbangkan beberapa faktor yaitu risiko, tidak adanya jaminan apapun, modal, fasilitas yang disediakan, dan nama baik perusahaan., 3) Penerapan pembiayaan multijasa atas akad ijarah pada pembiayaan dana talangan umroh di Amitra Syariah Financing Cabang Subang belum sepenuhnya sesuai dengn ketentuan fatwa karena menentukan besar ujrah sesuai dengan dana talangan yang diberikan. Lembaga Keuangan Syariah boleh mendapatkan ujrah atas jasa pelayanan dan pengurusannya bukan atas dana talangan yang diberikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pembiayaan multijasa;ijarah;ujrah
Subjects: Financial Economics, Finance
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Muamalah
Depositing User: Tiya Destia Sugianto
Date Deposited: 07 Sep 2020 00:55
Last Modified: 07 Sep 2020 00:55
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/33101

Actions (login required)

View Item View Item