Wibawa, Darajat (2020) Jurnalisme Warga Perlindungan, Pertanggungjawaban Etika dan Hukum. Cetakan pertama, 1 (I). CV. Mimbar Pustaka, Bandung. ISBN 978-62393889-0-4
|
Text
Jurnalisme Warga-3.pdf - Presentation Download (1MB) | Preview |
Abstract
Jurnalisme warga saat ini bukan hanya dilakukan melalui media sosial dengan memanatkan fasilitas internet saja, tetapi sudah melalui media massa seperti media cetak, radio dan televisi. Para pembaca, pendengar dan pemirsa bisa menyampaikan informasi melalui telepon atau fasilitas lainnya yang biasa digunakan wartawan. Prinsifnya, jurnalisme warga adalah aktivitas yang bersifat partisipasi aktif dari warga dalam mengoleksi, melaporkan, menganalisis, dan menyebarluaskan informasi kepada masyarakat. Jurnalisme warga merupakan bentuk khusus dari media warga yang informasinya berasal dari warga itu sendiri. Buku Jurnalisme Warga: Perlindungan, Pertanggungjawaban Etika dan Hukum ini menjelaskan mengenai kehadiran jurnalisme warga yang masih menuai pro dan kontra di masyarakat. Skeptisme muncul dari beberapa pihak yang mempertanyakan profesionalisme jurnalisme warga dalam melaporkan informasinya, namun pada sisi lain tidak sedikit pula para pengamat media yang tanpa ragu memberikan dukungan terhadap jurnalisme warga. Buku ini juga menguraikan mengenai bagaimana perlindungan, pertanggungjawaban jurnalisme warga secara etika maupun hukum. Buku ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi khususnya Bidang Jurnalistik, Penyiaran, Humas, juga pihak-pihak yang menggeluti serta tertarik pada dunia komunikasi baik secara praktis maupun teoritis.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | Journalism and Newspapers in Indonesia Social Interaction, Interpersonal Relations > Communication Social Interaction, Interpersonal Relations > Media of Communication, Mass Media |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Jurnalistik |
Depositing User: | Darajat Wibawa |
Date Deposited: | 08 Sep 2020 08:33 |
Last Modified: | 08 Sep 2020 08:33 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/33206 |
Actions (login required)
View Item |