Analisis penyerapan anggaran belanja modal pada Dinas Pendidikan Kota Bekasi tahun anggaran 2015-2018

Kriswanto, Regina Engerika (2020) Analisis penyerapan anggaran belanja modal pada Dinas Pendidikan Kota Bekasi tahun anggaran 2015-2018. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (20kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (258kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (172kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (335kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (354kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (324kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (570kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (172kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (285kB) | Request a copy

Abstract

Dalam merealisasikan anggaran masih banyak hal-hal yang diharapkan oleh masyarakat belum terpenuhi. Penerimaan anggaran yang terbatas mengharuskan pemerintah untuk membatasi kegiatan dan pengalokasian anggaran secara efektif dan efisien sehingga ketika target penyerapan anggaran mengalami kegagalan maka dapat mengakibatkan hilangnya manfaat dari belanja dan pengalokasian anggaran terindikasi inefektivitas dan inefisiensi. Rendahnya penyerapan anggaran dapat disebabkan oleh beberapa permasalahan baik secara administrasi maupun teknis. Dinas pendidikan Kota Bekasi dalam penyerapan anggaran belanja modal masih belum terealisasikan secara maksimal karena adanya pembatasan kegiatan dalam perencanaan anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis penyerapan anggaran pada Dinas Pendidikan Kota Bekasi tahun anggaran 2015-2018. Peneliti menggunakan teori penyerapan anggaran dari Abdul Halim (2014) dalam variabel dimana terdapat 4 dimensi yang merupakan permasalahan yang terdapat di Dinas Pendidikan Kota Bekasi.Metode yang digunakan oleh peneliti yaitu metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi serta menggunakan teknik analisis data dengan melakukan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan mengenai penyerapan anggaran di Dinas Pendidikan Kota Bekasi bahwa penyerapan anggaran sudah cukup optimal dilihat dari perencanaan anggaran, pembahasan anggaran, proses tender, dan penggunaan anggaran yang sudah sesuai dengan prosedur. Faktor penghambat dalam penyerapan anggaran yaitu adanya pembatasan rencana kegiatan dan adanya revisi dalam perencanaan anggaran. Adapun upaya meminimalisir hambatan yaitu dengan membuat perencanaan yang matang dan mengadakan sosialisasi/pelatihan kepada seluruh SKPD.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Penyerapan Anggaran; Belanja Modal; Anggaran
Subjects: Financial Economics, Finance
Public Finance
Administration of Economy > Administration of Financial Institutions
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Regina Engerika
Date Deposited: 21 Sep 2020 04:05
Last Modified: 21 Sep 2020 04:05
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/33487

Actions (login required)

View Item View Item