Pengaruh bimbingan keagamaan melalui konsep Tasamuh Ta'awun terhadap penyesuaian diri santri: Penelitian di Pondok Pesantren Mahasiswa Universal Al-Islamy, Bandung

Munifah, Fajrin (2020) Pengaruh bimbingan keagamaan melalui konsep Tasamuh Ta'awun terhadap penyesuaian diri santri: Penelitian di Pondok Pesantren Mahasiswa Universal Al-Islamy, Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (285kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (326kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (380kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (548kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (692kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAK)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (443kB) | Request a copy

Abstract

Problema-problema kehidupan yang tidak dapat dihindarkan juga arus modernisasi yang semakin berkembang menjadikan para perantau memerlukan bantuan dalam penyelesaian problemanya. Santri sebagai bagian dari hiruk pikuknya problema modernisasi dituntut pula untuk mampu menyesuiakan diri dengan lingkungan tempat dirinya merantau. Perbedaan karakter yang dibawa para santri membuat keanekaragaman yang unik sehingga dirinya harus memiliki penyesuaian diri yang baik di tempat dirinya berada. Tidak jarang santri memiki problema dalam hal penyesuaian diri. Bimbingan agama yang dilakukan di pesantren menjadi wadah dalam upaya pemberian bantuan untuk menyelesaikan problema kesehatan mental santri salah satunya yakni penyesuaian diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menganalisis dan mendeskripsikan tentang pengaruh bimbingan keagamaan melalui konsep tasamuh ta’awun terhadap penyesuaian diri santri di Pondok Pesanrtren Mahasiswa Universal Al-Islamy, Bandung. Penelitian ini bertitik tolak pada kerangka pemikiran atau teori yang menyatakan bahwa bimbingan agama sebagai upaya pemberian bantuan kepada manusia yang memerlukan bantuan agar dirinya mampu mencapai kebahagian dunia dan akhirat dan mampu menyelesaikan problemanya. Konsep tasamuh ta’awun dijadikan materi bimbingan yang cocok bagi suatu lembaga yang memiliki keadaan multikultural salah satunya pondok pesantren. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif analisis deskriptif dengan teknik survey. Pengumpulan informasi dan data yang diteliti dilakukan melalui observasi, wawancara, angket kuesioner, studi dokumentasi dan studi kepustakaan. Penyebaran angket kuesioner diberikan kepada 131 santri sebagai responden, sedangkan pengolahan data dilakukan melalui analisa statistik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa bimbingan agama melalui konsep tasamuh ta’awun dikagerikan baik dengan angka rata-rata 77,3 pada interval 68-84. Sedangkan penyesuaian diri santri dikatakan tinggi dengan angka rata-rata 93,2%. Dan koefisien determinasinya, bahwa pengaruh bimbingan keagamaan melalui konsep tasamuh ta’awun terhadap penyesuaian diri santri adalah 23,1%. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa terdapat pengaruh bimbingan keagamaan melalui konsep tasamuh ta’awun terhadap penyesuaian diri santri sebesar 23,1% dan sisanya berasal dari faktor lain

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Keagamaan; Tasamuh Ta'awun; Penyesuaian Diri
Subjects: Applied Psychology > Counseling and Interviewing
Educational Institutions, Schools and Their Activities
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Student Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Fajrin Munifah
Date Deposited: 21 Sep 2020 02:11
Last Modified: 21 Sep 2020 02:11
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/33575

Actions (login required)

View Item View Item