Pengaruh bimbingan kelompok terhadap spiritualitas siswa : Penelitian di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Majalengka kelas IX)

Mujahid, Muhammad Aji Jiyadul (2020) Pengaruh bimbingan kelompok terhadap spiritualitas siswa : Penelitian di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Majalengka kelas IX). Diploma thesis, UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (43kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (69kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (245kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (385kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (542kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (48kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR ISI)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (116kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berawal dari semakin modern nya kehidupan yang kini memasuki era globalisasi atau dunia tanpa batas, yang sangat bisa menggerus dan menggoda keimanan seseorang, terutama siswa yang tergolong pada usia remaja, usia remaja merupakan rentang usia seseorang yang sangat rentan mendapat pengaruh dari luar, tapi bukan hanya mudah menerima pengaruh negatif saja melainkan juga sangat mungkin untuk remaja tersebut mendapat pengaruh yang positif tergantung Bagaimana remaja tersebut bisa mengembangkan potensi yang mereka miliki Dan juga bagaimana mereka memilah apa yang mereka terima dari orang lain. Pihak sekolah pun memfasilitasi para siswa atau remaja untuk mengembangkan apa yang dimilikinya. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengukur Bagaimana pengaruh bimbingan kelompok yang diterapkan oleh pihak sekolah dengan spiritualitas siswa kelas IX dalam hal ketuhanan, mencintai diri sendiri, keluarga dan lingkungan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode survey melalui angket atau kuesioner yang dibagikan kepada 34 orang siswa atau remaja kelas IX di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Majalengka. Sampel yang diambil dengan cara cluster sampling one stage yaitu dari total 150 populasi terbagi dengan 5 kelas yang rata-rata satu kelas berjumlah 30 orang, sehingga sampel yang diambil sekitar 30 orang siswa. Teori pada penelitian ini didasarkan pada teori Nurnaningsih yang menjelaskan Bimbingan kelompok merupakan layanan dasar yang diberikan kepada individu, melalui kegiatan secara klasikal atau kelompok yang disajikan secara sistematis dalam rangka mengembangkan perilaku jangka panjang sesuai dengan tahap dan tugas-tugas perkembangan. Dan juga Abdul Wahid Hasan yang menjelaskan bahwa spiritualitas adalah inti dari keberadaan dari kehidupan, spiritualitas adalah kesadaran diri dan kesadaran individu tentang asal, tujuan dan nasib. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh bimbingan kelompok terhadap spiritualitas siswa. Hal tersebut didasarkan pada hasil analisis hasil uji koefisien determinasi yang menunjukkan bahwa R Square sebesar 0,584. Yang berarti sebesar 58,4% bimbingan kelompok mempengaruhi spiritualitas siswa kelas IX. Dan sebesar 41,6% spiritualitas siswa dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas pada penelitian ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Bimbingan kelompok; spiritualitas; remaja
Subjects: Differential and Developmental Psychology > Psychology of Young People Twelve to Twenty
Education > Psychology of Education
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Student Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: muhammad aji jiyadul mujahid
Date Deposited: 02 Nov 2020 07:49
Last Modified: 02 Nov 2020 07:49
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/34044

Actions (login required)

View Item View Item