Fauziah, Mutiara (2017) Manajemen pendidikan life skills vocational: penelitian di Pondok Pesantren Baitul Hidayah Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (160kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (164kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (173kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (365kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (672kB) |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (447kB) |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (590kB) |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (336kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (289kB) |
Abstract
Pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia membutuhkan pengembangan program pendidikan, salah satunya dengan diadakanya pendidikan life skills bagi para santrinya agar lebih produktif dan kompetitif ditengah persaingan global. Pondok pesantren Baitul Hidayah Bandung yaitu pondok pesantren yang menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang berwawasan kecakapan hidup seperti akademik skills maupun vokasional skills, dalam implementasinya diperlukan manajemen yang efektif dan efisien untuk mencapai tujuan program pendidikanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi objektif, jenis-jenis pendidikan life skills, perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan pendidikan life skills vocational, serta hasil manajemen pendidikan life skills vocational, faktor pendukung dan penghambat penyelenggaraan pendidikan life skills vocational di pondok pesantren Baitul Hidayah Bandung. Manajemen pendidikan life skills merupakan peran lembaga dalam menyelenggarakan pendidikan dengan efektif dan efisien, dan pengelola lembaga pendidikan mampu mengakomodasikan kepentingan tersebut dengan cara melibatkan pihak-pihak yang berkepentingan, yang direfleksikan dalam visi, misi, dan program-program strategisnya. Lembaga pendidikan harus mampu menyediakan program pembelajaran yang dapat memberikan jaminan life skills yang diorientasikan pada penguasaan specific occupational job. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif-kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yang di lakukan yaitu melalui wawancara, observasi, studi dokumen, dan dokumentasi. Adapun analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan unitisasi (proses penyatuan), kategorisasi, dan penafsiran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Manajemen Pendidikan Life Skills Vocational di pondok pesantren Baitul Hidayah Bandung terdiri dari empat tahap, yaitu:(1) Perencanaan dilakukan dengan cara mengadakan rapat tiap minggu untuk membahas program pendidikan yang sesuai minat dan bakat santri (2) Pengorganisasian dilakukan dengan diadakanya struktur organisasi pesantren yang didalamnya terdapat orang-orang yang dapat membantu kelancaran pelaksanaan program yaitu dari mulai pimpinan, direktur pengasuhan, koordinator tiap bidang, dan santri (3) Pelaksanaan pembelajaran meliputi kegiatan ekstra seperti bertani, berternak, wirausaha, kelistrikan, perairan, dan ilmu otomotif (4) Pengawasan dilakukan secara langsung oleh koordinator tiap bidang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen; Pendidikan Life Skills; Vocational Skills; Pesantren |
Subjects: | Islam > Islamic Religious Education General Management > Education, Research of Management |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Mutiara Fauziah Muti |
Date Deposited: | 22 May 2017 01:02 |
Last Modified: | 21 Dec 2018 09:31 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/3687 |
Actions (login required)
View Item |