Kontribusi Pemda Pangandaran dalam melestarikan tradisi Hajat Laut sebagai destinasi wisata Pangandaran tahun 2013-2018 : Penelitian di Desa Pangandaran Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran

Sutiana, Dede Adin (2020) Kontribusi Pemda Pangandaran dalam melestarikan tradisi Hajat Laut sebagai destinasi wisata Pangandaran tahun 2013-2018 : Penelitian di Desa Pangandaran Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (392kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (527kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (258kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BABA I)
4_bab1.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BABA II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (468kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (246kB) | Request a copy

Abstract

Kontribusi merupakan suatu dorongan yang paling berpengaruh di kalangan nelayan, sejarah telah mebuktikan bahwa kontribusi atau dorongan dari pemerintah kabupaten pangandaran selalu ada dalam setiap akan di selenggarakannya prosesi ucapara hajat laut, dan setiap dari persiapan dari sebelum menjelang satu muharam justru dari sebelumnya masyarakat nelayan khususnya panitia nelayan sudah membuat rancangan untuk mempersiapkan prosesi hajat laut. Sebagaimana terlihat pada penelitian ini, yang berjudul : Kontribusi Pemda Pangandaran Dalam Melestarikan Tradisi Hajat Sebagai Destinasi Wisata Kabupaten Pangandaran 2013-2018 (Pennelitian di Desa Pangandaran Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran). Atas dasar latar belakang tersebut penulis ingin merumuskan ke dalam beberapa masalah mengenai kontribusi pemda pangandaran, diantaranya : Pertama, Peran Pemda Pangandaran Dalam Melestarikan Tradsi Hajat Laut Sebagai Destinasi Wisata Pangandaran. Kedua, Bagaimana Kontribusi Masyarakat Dalam Mendukung Program Pemda Pangandaran Dalam Melestarikan Tradisi Hajat Laut. Ketiga, Bagaimana Pengaruh Ekonomi Kreatif Dalam Acara Hajat Laut di Kabupaten Pangandaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kontribusi pemerintah kabupaten pangandaran dan prosesi hajat laut dari tahun 2013-2018. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Deskriptif. Terdapat dua sumber data yang menjadi rujukan dalam penelitian ini, yaitu sumber data primer pengamatan langsung dan wawancara; sumber data skunder adalah merupakan keterangan-keterangan dan penjelasan-penjelasan yang di peroleh dari bukubuku/jurnal sebagai literature yang berhubungan dengan masalah yang dibahas, dan bersesuaian dengan kejadian di daerah yang akan diteliti. Dari hasil peneltian di lapangan penulis menemukan kesimpulan pembahasan bahwa kontribusi pemerintah kabupaten pangandaran sangat ikut serta dalam membantu prosesi hajat laut, dan bahkan memberikan pasilitas yang di perlukan oleh para nelayan untuk memeriahkan upacara yang sudah di jadikan kebudayaan dari tahun ke tahunnya, dan juga masyarakat pangandaran dalam melaksakan tradisi ini sebagai ungkapan bentuk rasa syukur mereka terhadap Allah SWT. Karena telah di berikan rezeki melalui laut. Mengenai hubungan antara tradisi tersebut dengan kehidupan keberagamaan masyarakat pangandaran berjalan normal, tidak pernah ada konflik yang serius. Oleh karena itu tradisi ini bisa dilaksakan dengan lancar tanpa hambatan apapun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pangandaran; tradisi; hajat laut; wisata
Subjects: Political Ethics > Duties of The State
Culture and Institutions
Customs of Life Cycle and Domestic Life
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Dede adin sutiana
Date Deposited: 07 Mar 2021 23:28
Last Modified: 09 Mar 2021 15:21
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/37524

Actions (login required)

View Item View Item