Keberadaan Industri dan Peran Perempuan dalam Keluarga. (Kajian Deskriptif Kualitatif di Kelurahan Sriwidari, Kota Sukabumi, Jawa Barat).

Nadiah Nurindah Sari, Nadiah (2016) Keberadaan Industri dan Peran Perempuan dalam Keluarga. (Kajian Deskriptif Kualitatif di Kelurahan Sriwidari, Kota Sukabumi, Jawa Barat). Diploma thesis, Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (183kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (108kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (234kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (287kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (295kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (545kB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (104kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB)

Abstract

Pembangunan industri merupakan suatu kegiatan yang meningkatkan kesejahteraan masyarakat, yaitu mencapai kualitas kehidupan yang lebih baik. Sehingga pembangunan industri tidak hanya mencapai kegiatan mandiri saja, tetapi mempunyai tujuan pokok untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya Keberadaan industri menyebabkan perubahan peran perempuan dalam keluarga. Ketika banyaknya industrialisasi seperti pembangunan parik-pabrik maka banyak sekali para perempuan yang berbondong-bondong untuk melamar pekerjaan. Penelitian ini dilakukan guna untuk mengetahui tanggapan masyarakat tentang keberadaan industri di Kota Sukabumi. Kemudian untuk mengetahui bagaiamana peran perempuan sebelum adanya industri dan setelah adanya industri. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori feminisme Jessie Bernard. Menurut Jessie Bernard perempuan yang kewajibannya sebagai ibu menipis dikarenakan kegiatan mereka di luar, baik itu urusan politik, karya-karya atau pekerjaan lainnya. Feminisme liberal yang dikemukakan Jessie Bernard memfokuskan pada masuknya wanita ke dalam pasar tenaga kerja upahan dan kemampuan bersaing dengan laki-laki dalam lingkungan ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, karena metode ini sangat cocok dengan masalah penelitian penulis, yang hendak menggambarkan tentang karakteristik responden dari sudut pandang peran perempuan yang melatarbelakangi perubahan peran akibat dari keberadaan industri di Kelurahan Sriwidari Kota Sukabumi. Hasil dari penelitian ini adalah ada perubahan peran perempuan dalam keluarga setelah adanya industri di sukabumi. Sebelum adanya industri, peran perempuan sebagai ibu rumah tangga dapat berjalan dengan baik. Pola asuh terhadap anak pun berjalan sebagaimana mestinya. Setelah adanya industri membuat para perempuan tertarik untuk bekerja di luar rumah, karena perempuan sudah memiliki pekerjaan maka timbulah perubahan peran yang dijalankan oleh perempuan. Peran sebagai ibu rumah tangga menjadi kurang efektif karena waktu untuk keluarga hanya sedikit. Pola asuh dan didik terhadap anak pun menjadi berbeda karena sehari-hari ibu menghabiskan waktunya untuk bekerja di luar rumah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Industri, Peran Perempuan dan Keluarga.
Subjects: Culture and Institutions > Sexual Sociology
Communities > Community Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Sosiologi
Depositing User: Sopia Respiawati
Date Deposited: 10 Jul 2017 03:26
Last Modified: 20 Aug 2018 05:54
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/3925

Actions (login required)

View Item View Item