Pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age: Studi deskriptif pada keluarga anggota Persis Kampung Citalahab, Desa Alamendah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung

Alviana, Muhammad Ryan (2017) Pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age: Studi deskriptif pada keluarga anggota Persis Kampung Citalahab, Desa Alamendah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (18kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (227kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (479kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (990kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (240kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAS PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (483kB) | Request a copy

Abstract

Fenomena pola asuh orang tua dan kaitannya dengan pembentukan karakter anak fase golden age pada keluarga anggota Persis Desa Alam Endah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung. Fakta yang ada bahwa usia remaja dan dewasa anak sangat dipengaruhi oleh proses pola asuh dari orang tua sewaktu anak berada pada fase golden age yaitu usia 0-6 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengidentifikasi tujuan pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age, 2) mengungkapkan materi pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age, 3) mengidentifikasi metode pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age dan 4) mengungkapkan evaluasi (penilaian) pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak fase golden age. Penelitian ini berdasarkan pemikiran bahwa anak usia 0-6 tahun dengan pola asuh orang tua yang ideal mempunyai karakter yang baik sesuai yang diharapkan oleh agama, negara dan orang tua. Pola asuh yang baik dan akan menghasilkan anak berakarakter harus memperhatikan komponen-komponen utama pendidikan Islam; tujuan, materi, metode dan evaluasi (penilaian). Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif. Penelitian Kualitatif berorientasi kepada fenomena atau gejala yang bersifat alami. Memotret dan mendeskripsikan fenomena yang terjadi pada objek penelitian. Jenis data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah jenis data kualitatif, yakni temuan di lapangan, transkip hasil wawancara, literatur atau pustaka yang berkaitan dan relevan dengan objek penelitian. Metode yang digunakan dalam peneletian ini adalah metode deskriptif yaitu dengan mengindera atau mengamati permasalahan secara sistematis dan akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat objek tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang tua anak fase golden age, pada keluarga anggota Persis Desa Alam Endah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung: Pertama, bertujuan menunaikan amanah dari Allah, dengan sadar memberikan perawatan, pendidikan, bimbingan dan arahan agar menjadi manusia yang mengenal Allah SWT, bertauhid dan ber-akhlakul karimah, berbakti kepada kedua orang tua dan menggapai cita-cita. Kedua, memberikan materi yakni tauhid, mengenalkan Allah SWT, akhlak Islami, ibadah mahdoh dan bermain. Ketiga, metode pola asuh dominan motivasi (nasihat, bujukan, ajakan, perintah dan sedikit ancaman), kemudian teladan, dan pembiasaan. Keempat, orang tua mengevaluasi (menilai) baru sebatas dengan diskusi kecil orang tua dan refleksi sejauh mana anak menjadi pribadi dengan karakter yang diharapkan (ketercapaian) sesuai tujuan dan maksud pola asuh.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pola Asuh; Orang Tua; Karakter Anak; Golden Age; Komponen Pendidikan; Persis; Persatuan Islam; Bandung
Subjects: Islam > Islamic Religious Education
Education > Psychology of Education
Elementary Education > Elementary Education in Indonesia
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhammad Ryan Alviana
Date Deposited: 24 Jun 2021 02:22
Last Modified: 11 Jan 2022 08:08
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/39875

Actions (login required)

View Item View Item