Kawih Sawer pada perkawinan adat Sunda : Studi Hermeneutis pada teks Sawer di Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung

Novianti, Ismi (2021) Kawih Sawer pada perkawinan adat Sunda : Studi Hermeneutis pada teks Sawer di Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_COVER.pdf

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_ABSTRAK.docx.pdf

Download (334kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarIsi.pdf

Download (304kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (867kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.docx.pdf
Restricted to Registered users only

Download (530kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (323kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (164kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (412kB) | Request a copy

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang tradisi hari kebahagiaan yang biasanya dikenal dengan tradisi perkawinan, dalam ritual upacara perkawinan adat sunda, termasuk upacara sawer pengantin didalamnya, maka di kaji nilai filosofis yang hidup dalam teks sawer pengantin adat sunda di masyarakat Kampung Cikuya Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung. Tujuan penelitian ini untuk menemukan jawaban dari beberapa permasalahan yang dijadikan pokok pembahasan dalam skripsi ini yaitu: 1) makna filosofis dalam kawih sawer. 2) representasi dari analisis pada teks sawer pengantin yang menggunakan pendekatan hermeneutik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (filed reseacrh). Metode yang digunakan untuk menganalisis objek permasalahan tersebut yaitu menggunakan pendekatan hermeneutik, dan metode kualitatif sebagai teknik pengumpulan data (observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi), serta simbolisme sebagai penjelasan atas penelitian. Adapun hasil temuan yang peneliti dapatkan yaitu, pertama makna secara filosofis pada kawih sawer yang diungkap secara deskriptif sehingga di paparkan nilai-nilai yang terkait seperti nilai sosial, nilai keagamaan, dan nilai budaya. Kedua dalam lirik-lirik sawer terdapat nilai-nilai filosofis yang didalamnya termasuk nilai tauhid, toleransi, kuasa tuhan (takdir), tanggung jawab sesama manusia, tawakkal, taat sebagai jalan ibadah sebagai implementasi nilai kehidupan yang terkadung didalam lirik kawih sawer pengantin tersebut. Kemudian nilai-nilai kehidupan yang diperoleh dalam ritual sawer khususnya pada lirik sawer hingga kini menjadi media dan perantara dalam menyampaikan pepatah atau nasihat orang tua terhadap anaknya yang akan menjalani kehidupan baru dalam ikatan perkawinan, sehingga sawer menjadi satu momen dalam menyampaikan pesan itu. Selain demikian konsep yang dibangun dalam mengkaji teks sawer pengantin itu selalu mengaitkan keranah agama karena bagaimanapun sekarang budaya dan agama berkolaborasi dalam tujuan yang utama.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kampung Cikuya; Sawer Pengantin; Makna Filosofis
Subjects: Culture and Institutions
Culture and Institutions > Specific Aspect of Culture
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Program Studi Filsafat Agama
Depositing User: Ismi Novianti
Date Deposited: 16 Jul 2021 04:36
Last Modified: 16 Jul 2021 04:36
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/40679

Actions (login required)

View Item View Item