Pengaruh syukur terhadap perilaku Altruistik : Studi pada mahasiswa jurusan tasawuf dan psikoterapi angkatan 2017 UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Nuraisyah, Ai Nelti (2021) Pengaruh syukur terhadap perilaku Altruistik : Studi pada mahasiswa jurusan tasawuf dan psikoterapi angkatan 2017 UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (166kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (175kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (535kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (615kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (527kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (793kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (172kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (262kB) | Request a copy

Abstract

Ketidakpeduliaan individu terhadap sesama manusia mencerminkan perilaku egoistis yang sering kali ditemui di lingkungan sekitar. Ketidakpekaan seseorang terhadap hal-hal kecil sering terjadi di zaman modern ini, sikap tersebut sering terjadi termasuk dikalangan mahasiswa. Kalangan mahasiswa sebagian mencerminkan perilaku altruistik yaitu kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Perasaan syukur memberikan kebaikan secara kejiwaan (psikologis) pada anak muda. Membimbing rasa syukur pada anak muda membantu dalam meningkatkan diri terhadap rasa peduli dan empati untuk lingkungan sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran syukur dan perilaku altruistik mahasiswa Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi angkatan 2017 dan mengetahui pengaruh syukur terhadap perilaku altruistik mahasisawa Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi angkatan 2017. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antar variabel syukur (x) dan variabel perilaku altruistik (y) dan dinyatakan dalam numerikal (angka) serta menjelaskannya dengan teori-teori menggunakan teknik analisa data yang sesuai dengan penelitiannya. Sampel yang digunakan adalah N=50. Untuk menganalisa hasil kuesioner dan data kuantitatif menggunakan program IBM SPSS versi 26,0. Berdasarkan hasil analisis data uji korelasi hasil yang didapatkan bahwa angka koefisien bernilai positif yaitu 0,702. Sehingga hubungan kedua variabel tersebut bersifat searah (jenis hubungan searah), dengan demikian dapat diartikan bahwa semakin tinggi syukur maka semakin tinggi juga perilaku altruistik. Begitupun semakin rendah syukur maka semakin rendah juga perilaku altruistik. Kesimpulannya bahwa adanya hubungan diantara syukur dan perilaku altruistik pada mahasiswa Jurusan tasawuf dan Psikoterapi angkatan 2017 UIN Sunan Gunung Djati Bandung dapat dikatakan berada dalam klasifikasi Tinggi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Syukur; Perilaku Altruistik; Mahasiswa
Subjects: Differential and Developmental Psychology > Individual Psychology, Characters
Islam > Sufi Orders
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Program Studi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Ai Nelti Nuraisyah
Date Deposited: 13 Sep 2021 09:42
Last Modified: 13 Sep 2021 09:42
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/43262

Actions (login required)

View Item View Item