Pengaruh Earning After Tax (EAT) dan Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) : Studi di PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk. periode 2009-2020

Qudrotunnafisah, Wahdah Fauziyah (2021) Pengaruh Earning After Tax (EAT) dan Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) : Studi di PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk. periode 2009-2020. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (120kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (375kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (752kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (530kB) | Request a copy
[img] Text (BABA IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (795kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (107kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (332kB) | Request a copy

Abstract

Kondisi perekonomian Indonesia di era globalisasi ini mengalami peningkatan dalam berbagai sektor salah satunya adalah pasar modal pada sektor investasi saham. Informasi laporan keuangan salah satu faktor yang sangat diperhatikan oleh para investor untuk mengetahui seberapa besar kemampuan perusahaan dalam menghasilkan Earning After Tax (EAT) dan Earning Per Share (EPS) dan Dividend Payout Ratio (DPR). Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui: (1) menganalisis pengaruh Earning After Tax (EAT) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR), (2) menganalisis pengaruh Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR), dan (3) menganalisis pengaruh Earning After Tax (EAT) dan Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) pada PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk. Periode 2009-2020. Dalam kegiatan investasi, investor akan mengharapkan keuntungan berupa dividen. Untuk melihat seberapa besar rasio dividen yang dibayarkan oleh perusahaan dapat dilihat dalam bentuk Dividend Payout Ratio (DPR). Selain itu, Earning Per Share (EPS) digunakan untuk mengukur seberapa besar laba yang dihasilkan oleh perusahaan, semakin tinggi nilai Earning Per Share (EPS) semakin besar juga laba yang diperoleh perusahaan. Selanjutnya, besaran Dividen Payout Ratio (DPR) juga dapat dipengaruhi oleh Earning After Tax (EAT), semakin besar Earning After Tax (EAT) maka semakin besar pula dividen yang akan dibagikan kepada investor. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitaif. Data yang digunakan adalah data sekunder dari website Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id) dan PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk. periode 2009-2020. Teknik analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis deskripif, analisis regresi linier sederhana dan berganda, analisis korelasi, analisis koefisien determinasi dan analisis uji hipotesis (uji t dan uji f). Adapun pengolahan data menggunakan SPSS for windows versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Earning After Tax (EAT) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) secara parsial sebesar 2,3% sisanya sebesar 97,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Pada Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) secara parsial sebesar 5,4% sisanya sebesar 94,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Kemudian pada Earning After Tax (EAT) dan Earning Per Share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) secara simultan sebesar 24,3% sisanya sebesar 75,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Earning After Tax; Earning Per Share; Dividend Payout Ratio
Subjects: General Management > Financial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: Wahdah Fauziyah
Date Deposited: 25 Sep 2021 14:30
Last Modified: 25 Sep 2021 14:30
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/43845

Actions (login required)

View Item View Item