Pelestarian seni Gembyung di Padepokan Dangiang Dongdo Kabupaten Subang 2004-2019

Azizah, Sofi (2021) Pelestarian seni Gembyung di Padepokan Dangiang Dongdo Kabupaten Subang 2004-2019. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (11kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (44kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (72kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (280kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only until 24 December 2021.

Download (350kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only until 24 December 2021.

Download (423kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 1V)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only until 24 December 2021.

Download (53kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only until 24 December 2021.

Download (205kB) | Request a copy

Abstract

Kesenian Gembyung merupakan kesenian tradisional yang menggunakan terbang sebagai alat musik utama. Kesenian Gembyung ini erat kaitannya dengan proses penyebaran agama Islam di Jawa Barat (tatar sunda) seperti yang diketahui dalam sejarah yaitu sekitar abad 16. Kesenian tradisional ini hampir terkikis karena banyaknya kesenian modern yang berkembang. Di Kabupaten Subang sendiri, kesenian gembyung ini sudah ada dari dulu tetapi tidak berkembang dan hampir terkikis dikarenakan kesenian gembyung kurang diminati oleh masyarakat. Dan kesenian gembyung kini kembali diperkenalkan melalui grup Padepokan Dangiang Dongdo yang menghimpun beberapa orang yang mahir dalam memainkan kesenian gembyung. Dengan berkembangnya dan dilestarikannya kesenian gembyung ini masyarakat pun tidak asing lagi mengenai kesenian tradisional gembyung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Pelestarian Seni Gembyung di Padepokan Dangiang Dongdo Kabupaten Subang pada tahun 2004-2019. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah, yaitu mrtode penelitian yang digunakan untuk merekontruksi peristiwa atau kejadian masalalu berdasarkan jejak-jejak ang ditingalkan. Metode penelitian sejarah ini meliputi empat tahap, yaitu heuristi (pengumpulan sumber), kritik (validasi sumber, interpretasi (penafsiran), dan yang terakhir historiografi (penulisan sejarah). Berdasarkan hasil penelitian, setelah di dirikannya Padepokan Dangiang Dongdo kesenian gembyung dapat dilestarikan dan dikembangkan kembali karena adanya sikap keprihatinan terhadap kesenian gembyung yang mulai terkikis oleh kesenian-kesenian yang bersifat modern ataupun bersifat instan. Sebagaimana tujuan dan tekad yang dimiliki sejak saat di bentuknya grup kesenian Gembyung di Padepokan Dangiang Dongdo yaitu melestarikan dan memasyarakatkan kesenian leluhurnya terdahulu maka kesenian ini diturunkan kepada generasi muda.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Pelestarian Seni; Gembyung; Padepokan Dangiang Dongdo ; Kabupaten Subang;
Subjects: Stage Presentation, Theater
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Sofi Azizah
Date Deposited: 24 Dec 2021 01:30
Last Modified: 24 Dec 2021 01:30
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/46951

Actions (login required)

View Item View Item