Pengaruh Self Leadership dan pengawasan terhadap kinerja karyawan PT Pandu Persada Kota Bandung

Ma'ruf, Muh. Arif (2021) Pengaruh Self Leadership dan pengawasan terhadap kinerja karyawan PT Pandu Persada Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (119kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (65kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftarisi.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_Bab1.pdf

Download (128kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_Bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (244kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_Bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (183kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_Bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (369kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_Bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (25kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DaftarPustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (117kB) | Request a copy

Abstract

Industri global dilihat dari perkembangannya mengalami peningkatan yang pesat. Dimulai dari Revolusi Industri 1.0 sampai 4.0. Perkembangan jaman pun menuntut manusia untuk merubah pola pikir dan gaya hidupnya. Perusahaan akan mencari tenaga kerja yang kemampuannya diatas rata-rata. Mereka akan melirik calon pekerja yang secara maksimal terlibat dalam pekerjaan, lebih aktif dan memiliki tanggung jawab tinggi terhadap mutu kinerja. Menurut Boss & Sim, Jr salahsatu penunjang mutu kinerja adalah Self Leadership yaitu perilaku tertentu dan strategi kognitif untuk meningkatkan efektifitas dan kualitas kerja. Selain timbulnya motivasi dalam diri untuk meningkatkan kinerja melalui Self Leadership, seorang pekerja yang hendak mencapai prestasi kerja yang optimal harus juga diadakanya pengawasan yang efektif. Oleh karena iu tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Self Leadership dan Pengawasan terhadap Kinerja Karyawan PT Pandu Persada Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis deskriptif verifikatif. Analisis data yang digunakan terdiri dari uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik. Kemudian untuk menguji hubungan antar variabel dan menguji hipotesis dilakukan analisis regresi berganda, uji t (parsial), uji F (simultan), dan analisis koefisien determinasi menggunakan software IBM SPSS Statistics 26. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah keseluruhan karyawan di PT. Pandu Persada Kota Bandung. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa secara parsial Self Leadership berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Hal ini dibuktikan pada nilai t hitung > t tabel (3,277 > 0,246), dan taraf signifikan adalah 0,002 < 0,05. Pengawasan tidak berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan dengan bukti t hitung < t tabel (0,236 < 0,246) dan taraf signifikan adalah 0,814 > 0,05. Sedangkan secara simultan, Self Leadership dan Pengawasan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di PT Pandu Persada Kota Bandung. Hal ini dibuktikan dengan nilai f hitung > f tabel (7,820 > 3,142) dan nilai signifikansinya 0,001 < 0,05. Nilai R Square (koefisien determinasi) sebesar 0,201. Artinya Self Leadership (X1) dan Pengawasan (X2) memiliki pengaruh terhadap Kinerja Karyawan (Y) yaitu sebesar 20,1 %. Jadi sisanya sebesar 79,9 % dipengaruhi oleh variabel lain yang belum diteliti.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Self Leadership; Pengawasan; Kinerja Karyawan
Subjects: General Management
General Management > Personnel Management
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: Muh. Arif Ma'ruf
Date Deposited: 22 Dec 2021 05:46
Last Modified: 22 Dec 2021 05:46
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/46983

Actions (login required)

View Item View Item