Wahyuningsih, Sri (2021) Pengaruh sistem pengelolaan lahan terhadap keanekaragaman Coleoptera penghuni tanah di perkebunan lada putih muntok Bangka Belitung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (249kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (308kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (210kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (200kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (199kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (201kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (201kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (299kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (445kB) | Request a copy |
Abstract
Berdasarkan konsep ekologi, kualitas kestabilan komunitas sangat ditentukan oleh keragaman serta dinamika populasi yang ada. Serangga dari ordo Coleoptera secara signifikan berkontribusi dalam proses dekomposisi dalam tanah, selain itu Coleoptera juga berperan sebagai herbivora dan predator. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman Coleoptera penghuni tanah pada lahan dengan sistem pengelolaan yang berbeda serta mengetahui pengaruh sistem pengelolaan lahan terhadap keanekaragaman Coleoptera penghuni tanah yang ada di perkebunan lada putih Muntok Bangka Belitung. Sistem pengelolaan lahan berbeda pada perkebunan tersebut yaitu yaitu spice up, watani (agroforestri), dan konvensional. Penelitian bersifat deskriptif kuantitatif, pengambilan data menggunakan metode eksplorasi dengan mengambil sampel serasah dan tanah dari lokasi penelitian dari 25 titik sampel pada setiap lahan. Setelah pengambilan serasah dan tanah, maka dilakukan proses hand sorting atau pemisahan serangga untuk selanjutnya dilakukan identifikasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisa indeks keanekaragaman, indeks kemerataan, indeks dominansi, indeks similaritas komunitas serta pola persebarannya. Hasil penelitian didapat 218 total individu yang termasuk kedalam 7 genus dan 6 famili. Indeks keanekaragaman paling tinggi terdapat pada plot konvensional 1 (H’=1.55), namun plot watani dengan sistem multikultur dan dominansi input non chemical menunjukan ragam fungsional paling kompleks dengan keberadaan predator, herbivora, dan dekomposer serta jumlah genus paling banyak diantara sistem pengelolaan lahan yang lain.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | hanya boleh unggah halaman awal saja disetiap file karena izin dosen pembimbing |
Uncontrolled Keywords: | Coleoptera; Keanekaragaman; Perkebunan lada; Sistem budidaya |
Subjects: | Ecology > Agricultural Ecology Ecology > Soil Ecology Ecology > Ecological Communities Arthropoda > Insecta, Insects |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Biologi |
Depositing User: | Sri Wahyuningsih |
Date Deposited: | 30 Dec 2021 03:10 |
Last Modified: | 03 Jan 2022 01:59 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/47212 |
Actions (login required)
View Item |