Pitriani, Pitriani (2020) Efektivitas Ombudsman RI Perwakilan Jawa Barat dalam pengawasan pelayanan publik di Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (94kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (273kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (115kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1 (3).pdf Download (333kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (299kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (289kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (423kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (118kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (113kB) | Request a copy |
Abstract
Undang-undang nomor 25 tahun 2009 tentang pelayanan publik telah menjamin adanya pengawasan dalam rangka menciptakan pelayanan publik yang baik. Ombudsman merupakan lembaga yang diamanatkan Undang-undang untuk mengawasi pelayanan publik yang berkaitan dengan tindakan maladministrasi oleh penyelenggara layanan yang sebagian atau seluruh dananya bersumber dari APBN dan/atau APBD. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Ombudsman RI Perwakilan Jawa Barat dalam pengawasan pelayanan publik di Kota Bandung. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Gibson, et all yang melihat efektivitas organisasi dalam menjalankan pengawasan agar efektif dapat diukur dengan 7 (tujuh) dimensi, yaitu : (1) kejelasan tujuan yang hendak dicapai, (2) kejelasan strategi pencapaian tujuan, (3) proses analisis dan perumusan kebijaksanaan yang mantap, (4) perencanaan yang matang (5) penyusunan program yang tepat, (6) tersedianya sarana dan prasarana, (7) sistem pengawasan yang bersifat mendidik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teori Miles dan Huberman yaitu reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan dan verifikasi (Conclusion drawing/verification).Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa efektivitas Ombudsman RI Perwakilan Jawa Barat dalam menjalankan pengawasan pelayanan publik di Kota Bandung sudah cukup baik. Namun ada beberapa hal yang belum efektif dilihat dari dimensi perencanaan yang matang mendapat hasil kurang baik seperti target penyelesaian laporan dan pencegahan maladministrasi belum mencapai target 90%, dan dimensi penyusunan program yang tepat dalam program survey kepatuhan yang dilakukan belum secara keseluruhan ke seluruh instansi di Kota Bandung, karena keterbatasan dari segi waktu, sumber daya manusia, anggaran dan sarana prasarananya.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Efektivitas; Ombudsman RI Perwakilan Jawa Barat; Pengawasan; Pelayanan Publik; |
Subjects: | Public Administration Public Administration > Dictionaries and Encyclopedia |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik |
Depositing User: | Pitriani Pitriani |
Date Deposited: | 25 Jan 2022 02:49 |
Last Modified: | 25 Jan 2022 02:49 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/48192 |
Actions (login required)
View Item |