Kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami: Studi pada SMPN 1 Cileunyi, SMPN 2 Cimenyan dan SMPN 1 Cilengkrang di Gugus 5 Kab Bandung

Prayitno, Teguh (2022) Kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami: Studi pada SMPN 1 Cileunyi, SMPN 2 Cimenyan dan SMPN 1 Cilengkrang di Gugus 5 Kab Bandung. Doktoral thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (182kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (326kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (267kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab 1.pdf

Download (642kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (588kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (205kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (420kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berawal dari sebuah potensi source of values (sumber Nilai) nilai-nilai Islam dapat menjadi fondamen budi pekerti yang ada di silabus PPKn Kurikulum 13 yaitu: kejujuran, tanggung jawab, disiplin, menghargai orang lain, tasamuh, nasionalisme dan patriotisme belum tersentuh Ruh Islam yang sejalan dengan profil pelajar Pancasila. Realita yang ada siswa nampak bermoral tapi ruh Islami masih redup. Refleksi hepotesa yang lahir bahwa sebuah pengembangan kurikulum PPKn yang berbasis nilai-nilai Islami bisa mengejawantahkan perilaku siswa bersumber dari nilai-nilai Islam ke Subject-centered design dan Learning-centered design PPKn dapat menjembatani dalam mencapai tujuan PPKn yang Islami. Penelitiannya pada jenjang SMPN di Gugus 5 Kab. Bandung yakni SMPN 1 Cileunyi, SMPN 2 Cimenyan, dan SMPN 1 Cilengkrang. Pengembangan Kurikulum PPKn berbasis Islami sebagai Source of values ke dalam tujuan, program, implementasi dan evaluasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis pengembangan kurikulum PPKn berbasis Islami dalam hal kondisi obyektif kurikulumnya, desain produk, implementasinya, problema dan solusinya yang dapat membentuk perilaku siswa sesuai dengan nilai-nilai Islam Jenis penelitian yang digunakan Deskriptif analisis menurut Sugiono (2013) suatu metode yang berfungsi untuk memberi gambaran terhadap objek yang diteliti melalui data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa melakukan analisis dan membuat generalisasi. Penelitian ini menggunakan metode survey, pengembangan, dan eksperimen. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan menggunakan studi kepustakaan, observasi, wawancara, Angket, dan studi dokumentasi. Teori yang digunakan: Teori pengembangan kurikulum Sugiono (2013) dan Creswell JW (2008) diterapkan pada Pengembangan PPKn berbasis nilai-nilai Islami pada jenjang SMP. Berbasis Nilai-nilai Islami yang menjadi Source of volues untuk mengembangkan suatu produk baru pada jenjang SMP Negeri Gugus 5 Kab. Bandung. Temuan dalam pengembangan kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami tersebut: 1. Kondisi objektif kurikulum PPKnnya belum ada ruh nilai-nilai Islam yang masuk ke dalamnya, walaupun demikian guru-guru memberi dukungan subtansi nilai-nilai Islam ke dalam pembelajarannya. 2 Kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami ini dirancang dapat mengejawantahkn nilai-nilai Islam ke dalam berperilaku siswa, 3. Implementasi kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami diawali dengan kegiatan pendahuluan, kegiatan inti: kegiatan pembelajaran, mengidentifikasi masalah dan diakhiri dengan menyimpulkan dan refleksi serta Evaluasi. 4. Dampak kurikulum PPKn berbasis nilai-nilai Islami terdapatnya peningkatan kemampuan pemahaman siswa terhadap nilai-nilai islami siswa. 5. Problematika: Guru-guru PPKn belum sepenuhnya bisa merefleksi nilai-nilai Islami dalam silabus, RPP dan evaluasinya, dikarenakn pembelajaran afektif sangat krusial berbeda. Solusi: Jika Guru-guru PPKnnya bertegad menerapkan kurikulum PPKn berbasis Islami wajib menguasai dua komptensi yaitu professional yang diampunya dan paham nilai-nilai Islam.

Item Type: Thesis (Doktoral)
Uncontrolled Keywords: kurikulum; PPKn; nilai islami; pendidikan
Subjects: Education
Divisions: Pascasarjana Program Doktor > Program Studi Pendidikan Islam
Depositing User: Haris Maiza Putra
Date Deposited: 01 Mar 2022 03:16
Last Modified: 01 Mar 2022 03:16
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/49299

Actions (login required)

View Item View Item