Pengaruh Bimbingan Kelompok Terhadap Kemampuan Orangtua Dalam Memberikan Perhatian Dan Kasih Sayang Kepada Anak

Nurhayat, Oviany (2016) Pengaruh Bimbingan Kelompok Terhadap Kemampuan Orangtua Dalam Memberikan Perhatian Dan Kasih Sayang Kepada Anak. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_caver.pdf

Download (103kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
3_bab1.pdf

Download (295kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
4_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (394kB)
[img] Text (BAB III)
5_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (818kB)
[img] Text (BAB IV)
6_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
7_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (107kB)

Abstract

Pada masa sekarang, banyak orang tua yang sibuk bekerja untuk memenuhi kebutuhan anaknya. Karena mereka berfikir untuk menjadi orang tua yang sempurna itu, orang tua yang bisa memenuhi keinginan anaknya. Namun, sebenarnya bukan hanya materi yang mereka perlukan tetapi juga perhatian dan kasih sayang dari orang tuanya. Salah satu upaya untuk mengatasi masalah itu maka diperlukan bimbingan kelompok Bimbingan kelompok adalah salah satu teknik bimbingan yang dapat membantu individu agar dapat membuat rencana dan keputusan yang tepat sesuai dengan kemampuan serta nilai-nilai yang dianutnya. Bimbingan kelompok ditujukan untuk memberikan informasi seluas-luasnya kepada orangtua siswa agar kemudian mereka dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam mendidik dan mengasuh anak dengan memberikan sepenuhnya perhatian dan kasih sayang kapada anak. Serta dapat mengarahkan anak menuju masa depan yang gemilang. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui proses pelaksanaan bimbingan kelompok di Tk al-Mubarokah, 2) untuk mengetahui kemampuan orang tua dalam memberikan perhatian dan kasih sayang kepada anak, 3) untuk mengetahui pengaruh bimbingan kelompok terhadap kemampuan orang tua dalam memberikan perhatian dan kasih sayang kepada anak. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode korelasi dan regresi sederhana. Karena untuk mengetahui pengaruh antara bimbingan kelompok terhadap kemampuan orangtua dalam memberikan perhatian dan kasih sayang kepada anak. Sampel dalam penelitian ini adalah orangtua siswa yayasan Al-Mubarokah sebanyak 30 orang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis korelasi dan regresi sederhana dengan menggunakan SPSS 17. Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa variabel bebas yakni Valensi (X) dengan koefisien 735 dan memiliki signifikansi sebesar 0,000, hal ini membuktikan bimbingan kelompok (X) berpengaruh terhadap kemampuan orangtua dalam memberikan perhatian dan kasih sayang kepada anakKonstanta sebesar 8,254 menyatakan bahwa jika tidak ada kenaikan nilai dari Bimbingan kelompok (X), maka nilai perhatian dan kasih sayang (Y) adalah Koefisien (β) sebesar 0, 858, yakni variabel bernilai positif 0,858 atau β > 0, sehingga dapat diartikan bahwa pengaruh yang diberikan oleh Bimbingan kelompok (X), terhadap perhatian dan kasih sayang orangtua adalah positif

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Applied Psychology > Counseling and Interviewing
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Student Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Zulfa Sofyani Putri
Date Deposited: 09 Jan 2018 05:06
Last Modified: 09 Jan 2018 05:06
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/5161

Actions (login required)

View Item View Item