Pengaruh Total Assets Turnover (TATO) dan Working Capital Turnover (WCTO) terhadap Return On Assets (ROA) pada perusahaan sektor properti dan kontruksi yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) : Studi di PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk. periode 2012-2021

Utami, Renia Diva (2022) Pengaruh Total Assets Turnover (TATO) dan Working Capital Turnover (WCTO) terhadap Return On Assets (ROA) pada perusahaan sektor properti dan kontruksi yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) : Studi di PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk. periode 2012-2021. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (64kB) | Preview
[img]
Preview
Text (COVER)
2_abstrak.pdf

Download (158kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (142kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (115kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (144kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi untuk melihat seberapa kaitannya antara variabel Total Assets Turnover (TATO) dan Working Capital Turnover (WCTO) dengan Return On Assets (ROA) saling berhubungan. Dikarenakan, jika keseluruhan aset yang dimiliki perusahaan terjadi perputaran secara efektif dan jika modal kerja disuatu perusahaan naik maka otomatis perusahaan tersebut menghasilkan laba atau keuntungan, begitupun sebaliknya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh Total Asset Turnover (TATO) secara parsial terhadap Return On Asset (ROA); 2) Pengaruh Working Capital Turnover (WCTO) secara parsial terhadap Return on Asset (ROA); 3) Pengaruh Total Asset Turnover (TATO) dan Working Capital Turnover (WCTO) secara simultan terhadap Return On Asset (ROA) pada PT. Wijaya Karya (Persero). Tbk. Total Assets Turn Over (TATO) adalah rasio yang digunakan untuk mengukur tingkat efesiensi dan efektivitas seluruh aktiva yang digunakan perusahaan dalam meningkatkan penjualan. Sedangkan Working Capital Turnover (WCTO) adalah rasio yang membandingkan antara penjualan dengan modal kerja atau modal kerja rata-rata dalam suatu periode. Serta Return On Asset (ROA) merupakan rasio antara laba bersih setelah pajak dengan total aktiva. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif melalui pendekatan kuantitatif. Pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS for windows version 25. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder dari laporan keuangan yang dipublikasi PT. Wijaya Karya (Persero). Tbk Periode 2012-2021. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Hasil Pengujian Hipotesis menunjukkan nilai thitung > ttabel (4,711 > 2,306) dengan nilai signifikansi sebesar 0,002 < 0,05 yang artinya Ho ditolak dan Ha diterima, maka secara parsial variabel Total Asset Turnover (TATO) berpengaruh signifikan terhadap variabel Return On Asset (ROA); 2) Hasil Pengujian Hipotesis menunjukkan nilai thitung < ttabel (-1,710 < 2,306) dengan nilai signifikansi sebesar 0,125 > 0,05 yang artinya Ho diterima dan Ha ditolak, maka secara parsial variabel Working Capital Turnover (WCTO) tidak berpengaruh signifikan terhadap variabel Return On Asset (ROA); 3) Pengujian Hipotesis menujukkan hasil Fhitung > Ftabel, yaitu 15,700 > 4,74 dengan nilai signifikansi 0,003 < 0,05 yang artinya Ho ditolak dan Ha diterima, maka secara simultan variabel Total Asset Turnover (TATO) dan Working Capital Turnover (WCTO) berpengaruh signifikan terhadap variabel Return On Asset (ROA).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Total Assets Turnover (TATO); Working Capital Turnover (WCTO); Return On Assets (ROA)
Subjects: Financial Economics, Finance > Capital
Financial Economics, Finance > Monetary Policy
Financial Economics, Finance > Interest and Discount
Accounting > Analitycal Accounting, Financial Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: Renia Diva Utami
Date Deposited: 06 Jul 2022 06:30
Last Modified: 06 Jul 2022 06:30
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/52519

Actions (login required)

View Item View Item