Penafsiran ayat-ayat tentang sifat Khianat dalam al-Qur'an : Studi kitab tafsir al-Maraghi

Maulana, Deni Rachman (2023) Penafsiran ayat-ayat tentang sifat Khianat dalam al-Qur'an : Studi kitab tafsir al-Maraghi. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (230kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (538kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (364kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (576kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Skripsi ini meneliti tentang penafsiran ayat-ayat khianat dalam al-Qur’an (studi kitab tafsir al-maraghi). Khianat merupakan salah satu perilaku tercela dari sifat munafik dan bahkan dapat merusak pondasi agama; karena pelaku dari perilaku ini dapat merupakan orang di dalam agama itu sendiri serta di lakukan secara tersembunyi atau diam-diam sehingga tidak terlihat oleh orang lain. Lalu, dapat penulis rumuskan “bagaimana kita mengetahui orang-orang yang berperilaku khianat tersebut dalam al-Qur’an?, Serta bagaimana balasan Allah Swt dan dampak orang-orang yang berperilaku khianat ini?”. Pertanyaan-pertanyaan inilah yang mendasari penulis untuk membahas khianat ini dalam perspektif tafsir al-Maraghi. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan dan menganalisis pemahaman dari penafsiran terkait ayat-ayat yang menggambarkan sifat khianat dalam Al-Qur'an serta dampak dan balasan dari perbuatan tersebut, khususnya dengan menggunakan Kitab Tafsir Al-Maraghi sebagai sumber utama. Metode penelitian yang digunakan penulis termasuk jenis penelitian kualitatif menggunakan pendekatan kepustakaan (library research) dengan menerapkan penelitian deskriptif analisis, yang memungkinkan untuk mendapatkan pemahaman mendalam tentang bagaimana Tafsir Al-Maraghi menginterpretasikan ayat-ayat yang berkaitan dengan khianat. Penelitian ini akan menganalisis konteks penafsiran ayat-ayat tentang khianat dalam Kitab Tafsir Al-Maraghi. Lalu, agar ditemukannya juga dampak dan balasan apa saja yang akan di terima oleh yang berbuat khianat tersebut menurut al-Maraghi. Dalam al-Qur’an terdapat beberapa ayat mengenai sifat khianat diantaranya An-Nisa ayat 105 dan 107; Al-Maidah ayat 13; Al-Anfal ayat 27, 58, dan 71; Yusuf ayat 52; Al-hajj ayat 38; Ghafir ayat 19; At-Tahrim ayat 10. Menurut al-Maraghi, khianat merupakan salah satu perilaku tercela dari sifat munafik dan bahkan dapat merusak pondasi agama. Perbuatan ini tidak hanya terjadi kepada sesama manusia saja, akan tetapi kepada Allah dan rasul-Nya pun dapat terjadi seperti melanggar serta tidak mengikuti ketetapan Allah SWT dan sunnah Nabi SAW. Sedangkan, khianat kepada sesama manusia adalah merusak atau melanggar janji yang telah disepakati bersama tanpa diketahui oleh pihak yang dikhianati. Dampak yang dihasilkan dari perbuatan khianat yaitu merusak hubungan sosial dalam masyarakat, hancurnya hubungan keluarga, dan lainnya. Sedangkan untuk balasannya terdapat dua konteks yaitu balasan sosialogis (sosial) berupa di beri hukuman, konsekuensi sosial dengan hilangnya rasa kepercayaan di masyarakat, dan yang lainnya. Lalu balasan teologis (agama) seperti mendapat kemurkaan Allah SWT, selalu dirugikan dalam bertindak, di masukkan ke dalam neraka, dan lain-lain.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: al-Maraghi; dampak dan balasan; sifat khianat
Subjects: Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan
Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan > Al-Qur'an dan Terjemahan dalam Bahasa Indonesia
Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan > Tafsir Al-Qur'an
Al-Qur'an (Al Qur'an, Alquran, Quran) dan Ilmu yang Berkaitan > Kumpulan Ayat-ayat dan Surat-surat Tertentu dalam Al-Qur'an
Divisions: Fakultas Ushuluddin
Fakultas Ushuluddin > Program Studi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Deni Rachman Maulana
Date Deposited: 06 Nov 2023 02:15
Last Modified: 06 Nov 2023 02:15
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/58219

Actions (login required)

View Item View Item