Manajemen keluarga Sakinah dikalangan wanita karier : Studi di KUA Banjaran Kabupaten Bandung

Kurnatika, Hanifah (2022) Manajemen keluarga Sakinah dikalangan wanita karier : Studi di KUA Banjaran Kabupaten Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (151kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (69kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (408kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (564kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (464kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (72kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (129kB) | Request a copy

Abstract

Pernikahan bertujuan untuk menciptakan keluarga yang sakinah, mawaddah, dan rahmah. Sehingga terciptanya ketenangan dan kedamaian hidup. Keluarga Sakinah menjadi dambaan setiap orang. Maka dalam menjalankannya perlu usaha dan kerjasama antara suami dan istri. Sebagai Wanita karier, tentu ia mempunyai peran ganda sebagai ibu, istri dan juga pekerja. Oleh karena itu dengan waktu yang terbatas tentu perlu usaha yang luar biasa untuk bisa memanejemen keluarganya untuk membentuk keluarga yang sakinah. Karena setiap peran didalamnya begitu penting, sehingga tugas dan kewajibannya haruslah terlaksana dengan baik. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui manajemen keluarga sakinah dikalangan wanita karier, Faktor pendukung dan penghambat wanita karier dalam memanajemen keluarga agar sakinah, serta upaya wanita karier dalam mengatasi hambatan dalam manajemen keluarga agar sakinah. Kerangka berfikir pada penelitian ini memfokuskan pada pembahasan Manajemen Keluarga Sakinah, seni mengatur rumah tangga agar bahagia, damai dan kekal. Kemudian tentang Wanita Karier. Istri yang berkarier tetap harus bisa menempatkan posisinya walaupun sibuk dengan kariernya, Ia juga tetap bisa menjalankan kewajibanya dirumah sebagai istri dan juga ibu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis yaitu suatu metode yang berfungsi untuk mendeskripsikan objek yang diteliti melalui data atau sampel yang terkumpul. Pengumpulan data dilakukan dengan penelitian lapangan ( field research ) yaitu, suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis dengan mengangkat data yang ada dilapangan yang berlokasi di KUA Banjaran, Kabupaten Bandung. Hasil penelitian di lapangan, tergambarkan sebagai berikut : Manajemen keluarga sakinah menurut hasil penelitian di lapangan kepada wanita karier di KUA Banjaran adalah, 1) Saling Amanah, 2) Menjaga komunikasi 3) Saling terbuka, saling mengalah, saling perhatian, saling membantu dan saling menghargai 4) Meningkatkan ketaatan kepada Allah SWT dalam rumah tangga 5) Mengatur waktu dengan baik dan bias menempatkan diri. Faktor Pendorong manajemen keluarga sakinah pada wanita karier yaitu, a. Support dari keluarga b. Ekonomi keluarga lebih sejahtera c. Saling memahami d. Bisa mengamalkan ilmu e. Waktu digunakan untuk kemanfaatan. Faktor penghambat manajemen keluarga sakinah: a. Waktu untuk keluarga terbagi b. Tuntutan tanggung jawab bertambah c. Waktu Istirahat berkurang . Upaya wanita karirer dalam mengatasi hambatan agar keluarga sakinah yaitu: a. Mengutamakan kewajiban terlaksana sebagai ibu, istri dirumah b. Musyawarah dengan suami ketika ada permasalahan atau memutuskan sesuatu c. Menjalin komunikasi dengan baik d. Memohon pada Allah agar rumah tangga senantiasa diridhoi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Keluarga; keluarga sakinah; wanita karier
Subjects: Household Management and Personal Life
Household Management and Personal Life > Specific Aspects of Household Management
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Al-Ahwal Al-Syakhshiyah
Depositing User: Hanifah Kurnatika
Date Deposited: 11 Jan 2023 07:58
Last Modified: 11 Jan 2023 07:58
URI: https://etheses.uinsgd.ac.id/id/eprint/63499

Actions (login required)

View Item View Item