Pelaksanaan peraturan bupati Bandung Barat nomor 45 tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian urusan pemerintahan kepada camat dalam mengelola sampah di Kecamatan Ronga

Nurhidayat, Hasan (2017) Pelaksanaan peraturan bupati Bandung Barat nomor 45 tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian urusan pemerintahan kepada camat dalam mengelola sampah di Kecamatan Ronga. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (496kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (452kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (590kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (103kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (236kB) | Request a copy

Abstract

Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 45 Tahun 2011 Tentang Pelimpahan sebagian Urusan Pemerintahan kepada camat di lingkungan Kabupaten Bandung Barat, dalam pelaksanaannya mengalami hambatan dalam bidang pekerjaan umum yakni dalam hal persampahan, dalam hal ini bidang persampahan menjadi hal yang difokuskan karena bidang persampahan belum terlaksana atau belum terealisasikan oleh pemerintah kecamatan Rongga . Tujuan dilakukannya penelitian ini ialah untuk mengetahui mekanisme pelaksanaan Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 45 Tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian urusan pemerintahan kepada camat di lingkungan Kabupaten Bandung Barat, di Kecamatan Rongga tentang pengelolaan sampah, untuk mengtahui faktor-faktor yang melatarbelakangi pelaksanaan Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 45 Tahun 2011 tentang Pelimpahan Sebagian Urusan Pemerintahan Kepada Camat Di Lingkungan Kabupaten Bandung Barat dalam Pengelolaan Sampah Di Kecamatan Rongga, serta mengetahui tinjauan siyasah dusturiyah mengenai pelaksanaan peraturan Bupati Bandung Barat nomor 45 tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian urusan pemerintahan kepada Camat di lingkungan Kabupaten Bandung Barat, di Kecamatan Rongga. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis, yaitu mencari dokumen-dokumen dan wawancara langsung dengan pihak-pihak terkait yang ada di kecamatan Rongga, serta dokumen-dokumen lain yang ada hubungannya dengan objek yang diteliti. Meliputi data primer, yaitu data yang diperoleh dari Kecamatan Rongga, hasil wawancara langsung dengan pihak Kecamatan Rongga, serta buku-buku yang berkaitan dengan siyasah. Sedangkan sumber data sekunder adalah Peratruran Bupati Bandung Barat Nomor 45 tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian urusan pemerintahan kepada Camat di lingkungan Kabupaten bandung Barat, website, artikel, serta buku-buku yang berhubungan dengan masalah yang diteliti. Teori yang diambil untuk memecahkan permaslahan yang ada yaitu memakai teori implementasi, yang mana implementasi kebijakan publik pada dasarnya merupakan upaya pemerintah untuk melakukan salah satu tugas pokoknya, yakni memberikan pelayanan publik (public service), dan juga kaidah-kaidah fiqih siyasah yang mengatur tentang kemaslahatan umat yang mana teori ini seluruh kebijakan yang dibuat oleh pemerintah harus berdasarkan pada kemaslahatan bersama/ umat. Dari data yang diperoleh menunjukan bahwa pelaksanaan Peraturan Bupati sudah berjalan melalui tahapan sosialisasi yang dilakukan pihak pemerintahan daerah kepada pihak dan kemudian dari pihak kecamatan kepada desa maupun masyarakat. Namun, ada beberapa hambatan yang menghambat jalannya pelaksanaan Peraturan Bupati tersebut yakni dalam hal persampahan masih dirasa belum maksimal atau bahkan belum terlaksana sama sekali dikarenakan beberapa faktor yaitu dari kesiapan pihak kecamatan itu sendiri dan juga minimnya dana yang ada untuk memfasilitasi berjalannya program tersebut. Kemudian, siyasah dusturiyah memandang bahwa setiap kebijakan yang dikeluarkan/ dibuat oleh pemerintah harus berdasarkan kepada kemaslahatan umat/ masyarakat

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 45 Tahun 2011 Tentang Pelimpahan Sebagian Urusan Pemerintahan Kepada Camat Dalam Mengelola Sampah Di Kecamatan Ronga;
Subjects: Law
Public Policy Issues in Education
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Hukum Ketatanegaraan dan Politik Islam (Siyasah)
Depositing User: Hasan Nurhidayat
Date Deposited: 15 Mar 2018 08:47
Last Modified: 15 Mar 2018 08:47
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/6757

Actions (login required)

View Item View Item