Cep Zaki Mubarok, Cep (2014) Penerapan Model Pembelajaran Synectik dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Pencemaran Lingkungan (Penelitian Siswa Kelas VII MTs Darul Asyiqin Garut). Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (21kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (25kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (46kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (474kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (448kB) |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (597kB) |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (209kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (28kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi nilai ulangan siswa yang masih ada di bawah KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) dari setiap indkator pembelajaran. Berdasarkan nilai KKM pada Mata Pelajaran IPA, khususnya pada materi pencemaran lingkungan adalah 70. Tidak semua siswa mampu mencapai kiteria pembelajaran yang sesuai (mencapai nilai KKM). Dengan demikian, diperlukan model pembelajaran yang mampu untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penggunaan model yang cocok merupakan salah satu langkah yang bisa digunakan untuk memberikan satu efek belajar yang lebih baik salah satunya dengan model Synectik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses penerapan pembelajaran menggunakan model Synectik, untuk mengetahui langkah-langkah evaluasi pembelajaran dan hasil belajar siswa pada materi pencemaran lingkungan dengan menggunakan model pembelajaran Synectik. Model synectik ddirancang untuk meningkatkan kreativitas individu dan kelompok. Prosedur synectik dapat digunakan dengan siswa disemua bidang kurikulum, ilmu pengetahuan serta seni. Metode yang digunakan adalah quasi exsperimental. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VII MTs Yayasan Pendidikan Darul Asyiqin Garut yang berjumlah dua kelas dengan jumlah 60 siswa. Kelas yang dijadikan sampel yaitu kelas VII B sebagai kelas konvensional dan VII A sebagai kelas eksperimen. Masing-masing berjumlah sebanyak 30 siswa. Sampel dipilih seluruh anggota populasi (sampling jenuh). Teknik pengumpulan data dengan tes, angket, lembar observasi dan LKS. Adapun untuk analisis data yaitu dengan uji hipotesis. Bedasarkan analisis penelitian, aktivitas pembelajaran guru pertemuan pertama 61,5% kedua 84,6% dan yang ketiga 92,3%, aktivitas pembelajaran siswa pertemuan pertama 53,8% kedua 84,6% dan yang ketiga 92,3% dimana hasil tersebut sangat baik, karena dari pertemuan pertama sampai ketiga terdapat peningkatan. Nilai rat-rata LKS kelompok pertemuan pertama yaitu 86,2% kedua 93,7% dan yang ketiga 97,5% sedangkan respon siswa terhadap pembelajaran model Synectik adalah 3.85 termasuk kategori tinggi dan respon siswa terhapa pembelajaran konvensional 3,25 yang berkatagori sedang. Dari hasil penelitian didapatkan hasil rata-rata nilai posttest kelas yang menggunakan model synectik yaitu 81 dan gain 33 lebih besar dari nilai KKM materi pencemaran lingkungan 70 begitupun dengan model pembelajaran konvensional hasil rata-rata nilai posttes yaitu 71 dan gain 21. Hasil perhitungan diketahui thitung-3.35 > ttabel1.67 maka Ho ditolak dan Ha diterima dari analisis tersebut bahwa kedua kelas terdapat perbedaan atau terdapat pengaruh. Dengan demikian hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran Synectik dapat membantu hasil belajar siswa pada materi pencemaran lingkungan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran,Proses peningkatan belajar,Garut |
Subjects: | Educational Institutions, Schools and Their Activities > Teaching |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Users 30 not found. |
Date Deposited: | 01 Mar 2016 08:50 |
Last Modified: | 17 Mar 2016 01:52 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/704 |
Actions (login required)
View Item |