Pengaruh transparansi dan kuntabilitas terhadap kualitas laporan keuangan di BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya

Sopina, Pipin (2023) Pengaruh transparansi dan kuntabilitas terhadap kualitas laporan keuangan di BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (280kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (654kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (437kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (698kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (322kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (480kB) | Request a copy

Abstract

Laporan keuangan merupakan bentuk pertanggungjawaban kepada pihak internal maupun ekstern. Lembaga amil zakat dan lembaga keuangan syariah pada perkembanggannya yang pesat telah memikat banyaknya pihak untuk mengetahui lebih dalam tentangnya. Fenomena yang terjadi di BAZNAS Kabupaten tasikmalaya adalah pengurus dana ZIS atau biasa disebut amil sudah menjalakan tugas dan wewenangnya, serta laporan keuangan yang disusun telah dipublikasikan, akantetapi dalam kurun waktu 4 tahun terakhir laporan keuangan yang disajikan tidak mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis 1) pengaruh transparansi terhadap kualitas laporan keuangan, 2) pengaruh akuntabilitas terhadap kualitas laporan keuangan, dan 3) pengaruh transparansi dan akuntabilitas terhadap kualitas laporan keuangan. Manajemen suatu Badan Amil Zakat dan Lembaga Pengelola zakat, infaq, dan shodaqoh harus memenuhi 4 syarat, yaitu amanah, akuntabel, profesional dan transparan. Dengan menerapkan transparansi ketidakpercayaan masyarakat dapat diminimalisir. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif.Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini dengan purposive sampling. Data yang diolah merupakan data kuesioner yang disebar kepada muzakki BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya. Adapun Teknik analisis yang digunakan meliputi analisis data statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji kualitas data analisis regresi linier berganda, uji t, uji f dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menggunakan uji hipotesis 1) secara parsial diperoleh bahwa perbandingan Thitung dengan Ttabel untuk X1 atau transparansi sebesar (6.041 > 2,052) yang artinya variabel transparansi berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, 2) secara parsial diperoleh bahwa perbandingan Thitung dengan Ttabel untuk X2 atau akuntabilitas sebesar (3,977 > 2,052) yang artinya variabel transparansi berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, 3) transparansi dan akuntabilitas secara simultan dapat berpengaruh positif signfikan terhadap kualitas laporan keuangan di BAZNAS Kabupaten Tasikmalaya dengan hasil dari koefisien determinasi menunjukkan bahwa variabel independen memberikan pengaruh sebesar 81,5% , sedangkan sisanya sebesar 18,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti oleh penulis.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilias; Kualitas Laporan Keuangan; Transparansi.
Subjects: Accounting > Accounting for Specific Organizations
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Akuntansi Syariah
Depositing User: Pipin Sopina
Date Deposited: 12 Jul 2023 08:31
Last Modified: 12 Jul 2023 08:31
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/70872

Actions (login required)

View Item View Item