Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah terhadap pelaksanaan arisan Qurban Sapi di Masjid Nurul Huda Kampung Rancamidin Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung

Utami, Pangastuti (2023) Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah terhadap pelaksanaan arisan Qurban Sapi di Masjid Nurul Huda Kampung Rancamidin Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (131kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftar Isi.pdf

Download (100kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (446kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (367kB)
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (134kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (96kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena penulis melihat dalam kegiatan mekanisme penerapan akad wadiah dan qardh pada arisan qurban di Masjid Nurul Huda ini juga terdapat perbedaan jumlah iuran harga sapi pada pemenang arisan qurban tahun pertama dengan jumlah iuran harga sapi pada pemenang arisan qurban tahun kedua sampai dengan 7 tahun putaran. Dan juga pemenang arisan yang telah di undi ini dimenangkan oleh satu orang yang akan berqurban sapi disetiap tahunnya, sedangkan permasalahan ini menarik penulis untuk melakukan penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme pelaksanaan arisan qurban dengan sistem akad wadiah dan qardh kemudian analisis Hukum Ekonomi Syariah pada pelaksanaan arisan qurban sapi di Masjid Nurul Huda Kampung Rancamidin Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung. Kerangka berpikir dalam penelitian ini didasarkan pada mekanisme akad wadiah dan qardh pada pelaksanaan arisan qurban, dimana suatu akad yang dibuat dan disepakati haruslah sejalan dengan sejelas mungkin, pokok tujuan akad, rukun dan syarat akad harus terpenuhi serta harus tetap berlandaskan syariat islam dan kaidah yang berlaku untuk menghindari kemudharatan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif, yaitu memaparkan dan meninjau pelaksanaan arisan qurban sapi di Masjid Nurul Huda Kampung Rancamidin Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung. Teknik pengumpulan data dengan cara langsung ke lapangan untuk melakukan wawancara, observasi, mengambil beberapa data dari sumber-sumber literatur berupa studi kepustakaan serta dokumentasi. Analisis data dilakukan secara kualitatif dengan mengumpulkan dan menganalisis data-data yang ditemukan untuk ditarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa (1) sistem dan mekanisme tabungan qurban di Masjid Nurul Huda Kampung Rancamidin Desa Cikuya Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung sudah sesuai dengan ketentuan akad wadi’ah, dan qardh (2) menurut tinjauan Hukum Ekonomi Syariah, status akad pada kegiatan arisan qurban ini diperbolehkan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Akad; Wadi’ah; Qardh.
Subjects: Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Muamalat, Muamalah/Hukum Perdata Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Muamalah
Depositing User: Pangastuti Utami
Date Deposited: 25 Jul 2023 00:40
Last Modified: 25 Jul 2023 00:40
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/71185

Actions (login required)

View Item View Item