Pengaruh Worklife Balance dan Lingkungan kerja non fisik terhadap kinerja pegawai

Ghiffari, Andika Rizki (2023) Pengaruh Worklife Balance dan Lingkungan kerja non fisik terhadap kinerja pegawai. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (65kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_asbtrak.pdf

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (292kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (585kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (430kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (809kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (141kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR ISI)
9_daftarpusataka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (130kB) | Request a copy

Abstract

Sumber daya memainkan peran krusial dalam menentukan keberhasilan atau kegagalan sebuah organisasi atau perusahaan dalam mencapai tujuan bisnisnya. Maka dari itu, manajemen sumber daya sangat dibutuhkan karena akan menjadi kunci dalam menjalankan operasional perusahaan. Sebagai konsekuensinya, maka pemimpin organisasi atau manajer perusahaan dituntut kemampuannya dalam menerapkan dan memillih strategi yang tepat agar dapat mengupayakan kinerja para pegawainya meningkat, sehingga perusahaan yang dipimpinnya menjadi perusahaan yang unggul dalam bersaing dan mampu meraih visi dan misi yang diembannya.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial maupun secara simultan dari Worklife balance Dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kinerja pada PT Royal Trinity.Teknik sampel yang dipilih dalam penelitian ini adalah teknik non probability sampling yang tidak memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur(anggota) populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik pengambilan sampel jenuh yaitu dengan menggunakan seluruh populasi penelitian menjadi sampel penelitian. Dengan demikian maka dalam penelitian ini peneliti menggunakan sampel jenuh yaitu seluruh pegawai PT Royal Trinity sebagai sampel penelitian. Berdasarkan jumlah populasi 70 orang dan berdasarkan pendapat yang seperti yang telah dikemukakan diatas, maka teknik pengambilan sampel yang sesuai untuk penelitian ini adalah teknik pengambilan sampel jenuh.Dari hasil perngolahan data didapatkan perolehan hasil persamaan regresi berganda Y = 21,122 + 0,255X1 + 0,261X2.. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa Worklife balance berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja pada PT Royal Trinity. dibuktikan dengan uji t dimana nilai thitung > ttabel yaitu 2,906 > 1,99601 dengan tingkat signifikansi 0,005 < 0,05. Lingkungan Kerja Non berpengaruh positif dan signifikan terhadap Fisik Terhadap Kinerja pada PT Royal Trinity dibuktikan dengan uji t dimana nilai thitung > ttabel yaitu 2,841 > 1,99601 dengan dengan tingkat signifikansi 0,006 < 0,05. Dan secara simultan Worklife balance dan Lingkungan kerja non fisik berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja dengan nilai Fhitung > Ftabel yaitu 11,047 > 3,13 dan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Besaran persentase pengaruh secara keseluruhan menggunakan uji koefisien determinasi sebesar 24,8% dan sisanya 75,2% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh peneliti.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Worklife Balance; Lingkungan kerja non fisik; pegawai
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities
General Management
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: Andika Rizki Ghiffari
Date Deposited: 08 Aug 2023 03:59
Last Modified: 08 Aug 2023 03:59
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/73168

Actions (login required)

View Item View Item