Konseling Parenting dalam meningkatkan kesehatan mental remaja

Pebrianti, Natasya Santika (2023) Konseling Parenting dalam meningkatkan kesehatan mental remaja. Sarjana thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text
1_Cover.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2_Abstrak.pdf

Download (549kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3_Daftar Isi.pdf

Download (487kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4_Bab I.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text
5_Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)
[img] Text
6_Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)
[img] Text
7_Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (774kB)
[img] Text
8_Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Keluarga atau orang tua menjadi faktor penting untuk mendidik anak-anaknya baik dalam sudut tinjauan agama, sosial, kemasyarakatan maupun tinjauan individu. Adanya sikap orang tua dalam menerapkan parenting masih sangat rentan kepekaannya dalam melindungi kesehatan mental remaja. Fenomena penerapan parenting atau pola asuh orang tua yang tidak tepat dapat mempengaruhi kesejahteraan dalam kesehatan mental remaja. Parenting atau pola asuh ini merupakan kondisi di mana orang tua kerap mengatur dan menentukan apa yang akan menjadi pilihan anak. Tidak hanya itu, dalam setiap keputusan yang dilakukan terkadang orang tua tidak memerhatikan perasaan maupun pendapat anak, bersikap otoriter dan permisif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan program konseling parenting yang dilakukan oleh Pusat Pembelajaran Keluarga Kota Bandung, untuk mengetahui proses pelaksanaan Pusat Pembelajaran Keluarga Kota Bandung dalam mengatasi pola asuh yang tidak tepat, serta untuk mengetahui hasil konseling parenting yang digunakan oleh Pusat Pembelajaran Keluarga Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan beberapa teori pendekatan yaitu diantaranya pendekatan terpusat pada klien (client centered), pendekatan rational emotif theraphy (RET), serta konseling parenting melalui pendekatan family group theraphy untuk mencapai kondisi hubungan keluarga, orang tua yang harmonis dalam menumbuhkan kehidupan emosional yang optimal terhadap perkembangan kepribadian remaja. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode studi deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Langkah-langkah pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi dan wawancara dengan sumber data yang didapat secara langsung dari konselor Pusat Pembelajaran Keluarga Kota Bandung. Dalam metode ini menggambarkan pemecahan masalah secara sistematis atau aktual dari hasil data yang diperoleh di lapangan, mengenai konseling parenting dalam meningkatkan kesehatan mental remaja. Hasil dari penelitian konseling parenting dalam meningkatkan kesehatan mental remaja di Pusat Pembelajaran Keluarga Kota Bandung dilakukan secara berkala dan tatap muka. Pola asuh yang efektif dapat bervariasi tergantung pada karakteristik pribadi mereka menunjukan adanya pengaruh yang signifikan terhadap kesehatan mental remaja, interaksi, dukungan, dan lingkungan yang diciptakan oleh pola asuh demokratis dapat berdampak pada perkembangan emosional, psikologis, sehingga anak memperoleh suatu kondisi mental yang sehat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Konseling; Parenting; Kesehatan Mental; Remaja.
Subjects: Applied Psychology > Counseling and Interviewing
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Natasya Santika Pebrianti
Date Deposited: 11 Sep 2023 06:42
Last Modified: 11 Sep 2023 06:42
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/76792

Actions (login required)

View Item View Item