Optimalisasi Kementerian Agama dalam mendorong Sertifikasi tanah wakaf masjid di Kota Bandung

Maryam, Siska Suci (2023) Optimalisasi Kementerian Agama dalam mendorong Sertifikasi tanah wakaf masjid di Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
COVER.pdf

Download (24kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK- ABSTRACT.pdf

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf

Download (336kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (321kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (173kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (405kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (549kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (148kB)

Abstract

Optimalisasi merupakan sarana untuk memicu tercapainya suatu tujuan. secara umum pengoptimalan mencari nilai terbaik yang tersedia untuk suatu fungsi diberikan dalam konteks. Sampai dengan tahun 2019, terdapat total 2.634 masjid yang terdapat di Kota Bandung. Namun sampai dengan tahun 2022, hanya 1.749 masjid yang telah tersertifikasi wakaf atau sebesar 66% dari total keseluruhan. Pemerintah Kota Bandung saat ini masih megupayakan agar seluruh masjid dapat tersertifikasi sehingga tempat ibadah memiliki kepastian hukum dan demi kenyamanan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana optimalisasi Kementerian Agama dalam mendorong sertifikasi tanah wakaf masjid di Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif secara deskriptif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Untuk mengukur optimalisasi peneliti menggunakan teori Siringoringo, (2005:5) dalam Pebrianti, Dedi, & Endah (2021) yang meliputi tiga dimensi yaitu Tujuan, Alternatif Keputusan dan Sumber Daya yang Membatasi. Optimalisasi adalah proses menemukan solusi optimal untuk memaksimalkan keuntungan dan pendapatan (Siringoringo,(2005:4). Terdapat tiga dimensi yang digunakan untuk mengidentifikasi optimalisasi menurut Siringoringo (2005:4); (1) tujuan, (2) alternatif keputusan, dan (3) sumber daya yang membatasi. Dalam Optimalisasi Kementerian Agama dalam Sertifikasi Tanah Wakaf, peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara yang dilakukan dengan informan dilapangan khususnya mengenai Optimalisasi Kementerian Agama Dalam Mendorong Sertifikasi Tanah Wakaf Masjid Di Kota Bandung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa optimalisasi Kementerian Agama dalam sertifikasi tanah wakaf di Kota Bandung bertujuan mencapai tujuan optimal hukum, pemanfaatan aset wakaf, serta lingkungan yang kondusif bagi umat. Melalui alternatif keputusan yang efisien dan kerjasama dengan BPN, Kementerian Agama berupaya mencapai hasil yang diinginkan. Sumber daya manusia terampil dan dukungan infrastruktur serta kerjasama dengan berbagai lembaga mendukung upaya optimalisasi ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Optimalisasi; Kementerian Agama; Sertifikasi Tanah Wakaf Masjid.
Subjects: Public Worship and Other Practices
Public Worship
Islam
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Ibadah
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Masjid
Political dan Government Science > Local Government
Law
Public Administration
Public Administration > Public Administration in Indonesia
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: suci maryam siska
Date Deposited: 29 Dec 2023 01:48
Last Modified: 29 Dec 2023 01:48
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/83660

Actions (login required)

View Item View Item